NewsSmartfren

Android Smartfren dengan Harga dibawah 1 Juta

Follow Kami di Google News Gan!!!

Android Smartfren dengan Harga dibawah 1 Juta

Smartfren selama ini dikenal sebagai provider jaringan seluler CDMA yang cukup laris di Indonesia. Pengguna kartu Smartfren juga merupakan yang terbanyak di Indonesia dibandingkan jaringan CDMA lainnya karena kecepatan internet Smartfren yang cepat. Seiring dengan berkembangnya trend smartphone Android di Indonesia, Smartfren pun menggandeng sejumlah produsen smartphone asal Tiongkok untuk meluncurkan produk – produk smartphone di Indonesia. Kebanyakan produk smartphone dari Smartfren ditujukan untuk kelas menengah dengan harga yang terjangkau dan spesifikasi yang apik. Jika Anda tertarik untuk membeli smartphone dari Smartfren, berikut ini adalah beberapa pilihan produk terbaik dari Smartfren

Baca Juga : 
Harga HP Terbaik Murah Fingerprint / Sidik Jari VR 4G Samsung iphone Xiaomi Sony

 

Smartfren Andromax V3S

Baca Juga  Laptop Gaming Murah Di Bawah Rp 7 Juta

Smartphone yang masih tergolong produk terbaru dari Smartfren ini menyuguhkan spesifikasi yang mumpuni dan mengusung desain frameless display sehingga bagian depan smartphone ini seolah – olah dipenuhi dengan layar. Smartphone tersebut dibekali dengan layar berukuran 5 inch berteknologi IPS LCD. Nama S dibelakang smartphone ini bukan tanpa arti karena merupakan kode dari Selfie yang menandakan bahwa smartphone ini sangat cocok untuk penggemar selfie

Smartphone ini dibekali dengan dua slot kartu SIM yang mendukung jaringan GSM dan CDMA. Memori internal yang dimiliki oleh smartphone ini memiliki kapasitas 8 GB. Memori ini dapat diperluas lagi hingga 32 GB dengan bantuan slot microSD di dalamnya. Smartphone ini dibekali dengan prosesor quad core 1,2 GHz yang dipadukan dengan RAM 1 GB dan GPU Adreno 302. Kamera belakang beresilusi 8 mp dan kamera depan 2 mp dengan LED flash. Smartphone yang ditenagai dengan baterai berkapasitas 2500 mAh ini dilepas di pasaran dengan harga Rp 2 jutaan

 

smartpfren v3s

 

Smartfren Andromax U4.5

Smartphone ini dibekali dengan layar sentuh 4,5 inch dengan teknologi panel IPS. Prosesor yang digunakan memang masih dual core, namun smartphone ini menawarkan performa yang mumpuni dengan dukungan memori RAM berkapasitas 768 MB dan sistem pengolah grafis dari GPU Adreno 203.

Kamera belakang pada smartphone ini memiliki resolusi 8 mp dan kamera depannya memiliki resolusi 2 mp. Memori internal yang dimiliki smartphone ini berkapasitas 4 GB dan dapat diperluas sampai 32 GB. Smartphone dengan baterai berkapasitas 1800 mAh ini dijual dengan harga Rp 1,6 juta

Baca Juga  Contoh Penerapan Industri 4.0 di Perusahaan Indonesia

 

Andromax-U

 

Smartfren New Andromax G2

Untuk Anda yang mencari smartphone terbaik dengan harga murah, New Andromax G2 milik Smartfren ini dapat menjadi pilihannya. Smartphone tersebut dibekali dengan layar 4,5 inch dengan resolusi FWVGA. Kamera utama memiliki resolusi 5 mp dengan BSI sensor dan LED flash. Kamera depan memiliki resolusi 2 mp.

Smartphone ini sudah menggunakan OS Android KitKat dan ditenagai oleh prosesor quad core berkecepatan 1,2 GHz dari Qualcomm Snapdragon. Kapasitas RAM yang dimiliki sebesar 512 MB dan menggunakan sistem pengolah grafis Adreno 302. Smartphone ini dilepas di pasaran dengan harga hanya Rp 900 ribu

Smartfren-Andromax-G2-HP-Android-CDMA-GSM-Harga-Rp1-Jutaan-500x313

 

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Notebook Kantor Dell Desain Tipis 14 inch Core i7

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^