HP Asus Tahan Lama Internal Lega 64gb dan 128gb
Ini Varian Zenfone 2 Terbaru, Zenfone 2 Deluxe , dan Zenfone 2 Laser
Asus baru saja secara resmi mengumumkan varian terbaru dari Asus Zenfone 2, yakni Zenfone 2 deluxe dan Zenfone 2 laser. Asus zenfone 2 deluxe merupakan varian Zenfone 2 yang memiliki spesifikasi lebih tinggi dan memiliki desain yang sedikit berbeda dengan varian zenfone 2 sebelumnya, sedangkan Zenfone 2 laser merupakan versi compact zenfone 2 dengan layar 5 inch, namun memiliki kelebihan di performa kamera yang lebih baik dibanding versi sebelumnya. Mari kita bahas satu persatu varian zenfone 2 terbaru ini.
harga 1.5 jutaan untuk versi ram 4gb internal 32gb
- Asus Zenfone 2 Deluxe
Asus Zenfone Deluxe memiliki model yang sama dengan varian sebelumnya yakni 5.5 inch. Hal yang sedikit membedakan adalah desain cover belakangnya yang menyerupai Kristal. Asus Zenfone Deluxe merupakan smartphone dual sim dengan layar seluas 5.5 inch dan resolusi 1080p dan tentu saja layarnya dilapisi gorilla glass 3. Dari sisi processornya masih sama dengan versi sebelumnya yakni menggunakan chipset intel atom Z3560 dengan ram 3gb atau varian Asus Zenfone Deluxe satunya adalah menggunakan intel atom Z3580 dengan RAM sebesar 4gb. peningkatan Asus Zenfone Deluxe dapat kita lihat dari kapasitas penyimpanan internalnya yang mencapai 64gb dan varian satunya adalah mencapai 128gb. Dan tentu saja smartphone ini dapat di expansi dengan microSD hingga kapasitas 128gb. Sedangkan operating system yang digunakan masih menggunakan android 5.0 Lollipop.
Dari sisi kamera tidak ada peningkatan signifikan. Masih menggunakan kamera belakang 13 megapixels, dan kamera depan 5 megapixels. Kapasitas baterai Asus Zenfone Deluxe adalah 3000 mAh, smartphone ini dibekali dengan kemampuan fast charging dimana mampu mengisi hingga 60 % dalam waktu 39 menit.
- Asus Zenfone 2 Laser
Asus Zenfone 2 Laser merupakan varian terbaru dari zenfone 2. Smartphone ini memiliki layar seluas 5 inch dengan resolusi 720p. Asus Zenfone 2 Laser bisa dibilang merupakan upgrade dari zenfone 2 mini, perbedaannya ada dari segi kamera. Seperti namanya Asus Zenfone 2 Laser menggunakan kamera belakang dengan resolusi 13 megapixels, kamera belakang ini mampu menghasilkan gambar dengan resolusi 52 megapixels dengan mode Super Resolution. Kamera belakang Asus Zenfone 2 Laser juga menggunakan laser auto focus untuk menghasilkan gambar yang natural. Selain itu fitur lain dari kamera belakang Asus Zenfone 2 Laser adalah menggunakan 5 lensa dengan aperture/2.0. Untuk kamera depan, smartphone ini menggunakan resolusi sebesar 5 megapixels dengan kemampuan wide angle 85 derajat dan aperture f/2.0. Jadi baik kamera depan maupun kamera belakang mampu menghasilkan foto yang baik, meski dikondisi redup cahaya. Fitur laser auto focus pada Asus Zenfone 2 Laser diklaim mampu memfokuskan objek dalam waktu hanya 0.3 detik termasuk dalam mode macro. Mode lain di kamera Asus Zenfone 2 Laser adalah mode HDR dimana akan menghasilkan gambar detail di kondisi cerah, dan mode Low Light dimana akan menghasilkan gambar 4x kali lebih cerah dan minim noise ketika foto di kondisi yang redup cahaya
Dari sisi spesifikasi hardware, Asus Zenfone 2 Laser menggunakan processor quadcomm snapdragon 410 Quadcore 1.2ghz dengan ram sebesar 2gb dan pilihan kapasitas penyimpanan internal sebesar 8gb atau 16gb dan tentu mampu diperluas dengan microSD. Untuk baterai Asus Zenfone 2 Laser menggunakan kapasitas sebesar 2070 mAh untuk varian 8gb dan 2400 mAh untuk varian 16gb. Asus Zenfone 2 Laser sudah dilindungi oleh Gorilla glass 4, support 4G LTE dan menggunakan android Lollipop 5.0
Untuk harga, Asus belum secara resmi mengumumkan harga ke dua varian terbaru Zenfone 2 tersebut
- Android Kamera Terbaik Harga di Bawah 2 juta - November 23, 2024
- Rekomendasi Powerbank 12.000 mAh Harga 100rb an - November 23, 2024
- Harga HP Anti Air Bukan Android Berkualitas Bisa BBM - November 23, 2024