NewsReview Games/Gadget/Hardware/Tips TrikSamsungSmartphone / Tablet Pendatang Baru

Daftar HP Anti Air Terbaru Terbaik dengan Harga Paling Murah

Follow Kami di Google News Gan!!!

HP Anti Air Terbaru Terbaik dengan Harga Paling Murah

Daftar HP Anti Air Terbaru Terbaik dengan Harga Paling Murah

  • HTC U11

HTC U11 terlihat memukau berkat desain unik besutan HTC yakni Liquid Surface Construction yang menggunakan dua kaca Gorilla melengkung di depan dan belakang, mengapit sasis aluminium. Berbeda dari smartphone lain dengan material kaca di bagian belakangnya, kaca belakang U11 melengkung secara simetris di bagian sudut, bukan hanya di atas dan bawah. Pertama untuk HTC, U11 juga memiliki ketahanan terhadap debu dan air dengan rating IP67. Artinya, ia bisa direndam di dalam air sedalam 1 meter selama 30 menit. Yang membedakan U11 dibandingkan dengan smartphone lainnya adalah ftur Edge Sense. Fitur tersebut merupakan kombinasi unik hardware dan software yang menggunakan delapan sensor sensitif tekanan super tipis di sisi samping smartphone.

Edge Sense memungkinkan Anda meremas U11 untuk memberikan input. Secara default, remasan singkat terhadap sasis akan meluncurkan aplikasi kamera, tapi tersedia banyak opsi kustomisasi. Anda juga bisa meremasnya dengan tampo lebih lama untuk membuka aplikasi berbeda. Edge Sense juga bisa dikonfgurasikan untuk mendukung aplikasi apa pun. Setelah di seting, Anda bisa menggunakan remasan pendek atau panjang untuk meniru ketukan tunggal atau ganda pada layar Jadi misalnya, Anda bisa menyeting Instagram sehingga setiap kali meremas U11, Edge Sense akan meniru ketukan pada layar pada tombol shutter Instagram untuk mengambil gambar. U11 mengusung layar Super LCD QHD 5,5 inci 2560 x 1440 piksel (~540 ppi). Layarnya terang dan cerah dengan banyak kontras, tapi sayangnya tidak mendukung konten Mobile HDR. U11 dilengkapi dengan speaker HTC BoomSound Hi-Fi.

 

Desain speaker internal tersebut telah ditingkatkan dan memanfaatkan seluruh bodi smartphone sebagai ruang resonansi akustik yang menghasilkan suara lebih kencang dan bass lebih dalam.U11 tidak memiliki port headphone 3,5 mm, tapi tidak dilengkapi dengan headphoneHTC USB-C Usonic dan tersedia adaptor USB-C ke 3,5 mm dalam kotak kemasan. Di belakang U11 terdapat kamera 12 megapiksel f/1.7 dengan ukuran piksel 1,4µm, stabilisasi gambar optikal, dan teknologi HTC UltraPixel 3. Kamera U11 juga berftur UltraSpeed AF dan peningkatan HDR. Kamera depan beresolusi 16 megapiksel, f/2.0 dengan teknologi UltraPixel. HTC U11 dilengkapi dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 835 dengan RAM 6 GB. Meski mengusung Android 7.1 saat diluncurkan, pembaruan ke Android 8.0 telah tewrsedia. HTC U11 mengusung baterai berkapasitas 3000 mAh.

 

SPESIFIKASI
PROSESOR
Qualcomm Snapdragon 835 Octacore (4×2.45 GHz Kryo & 4×1.9 GHz Kryo)
LAYAR
5.5-inch QHD 2,560 x 1,440 pixels Super LCD 5 (~540ppi)
DIMENSI
153.9 x 75.9 x 7.9 mm
BOBOT
169g
HARGA
Sekitar Rp. 11 jutaan

  • Samsung Galaxy A Series (2017)

Samsung Galaxy A Kini Tahan Air dan Debu Samsung Galaxy A (2017) menawarkan hardware yang lebih mumpuni dari generasi sebelumnya, serta menambahkan kemampuan tahan air dan debu.

Baca Juga  Mengungkap Misteri Cek Kepemilikan Nomor HP Secara Aman dan Etis

Samsung Galaxy A (2017) menawarkan beberapa peningkatan dibandingkan Samsung Galaxy A (2016). Yang paling mencolok adalah hadirnya sertifi kasi IP68 pada Samsung Galaxy A (2017). Sertifi kasi ini tidak hadir pada Samsung Galaxy A generasi sebelumnya. Dengan adanya sertifi kasi IP68, berarti jajaran smartphone yang telah diluncurkan pada beberapa waktu lalu itu memiliki ketahanan terhadap debu dan air. Secara spesifi k sertifi kasi IP68 berarti Samsung Galaxy A (2017) memiliki ketahanan level 6 terhadap debu dan memiliki ketahanan level 8 terhadap air. Proteksi level 6 terhadap debu berarti tidak ada debu yang akan masuk ke dalam Samsung Galaxy A (2017), tatkala perangkat tersebut terkena debu sampai selama delapan jam. Sementara, proteksi level 8 terhadap air berarti Samsung Galaxy A (2017) bisa dimasukkan sepenuhnya ke dalam air sampai kedalaman lebih dari satu meter. Dengan sertifi kasi IP68, Samsung Galaxy A (2017) bisa Anda gunakan di tempat yang berdebu maupun di dalam air tawar tanpa khawatir jajaran perangkat ini akan rusak. Samsung mengklaim batas kedalaman air yang aman adalah sampai 1,5 meter dengan lamanya waktu perendaman sampai 30 menit. Kemampuan tersebut membuat Anda bisa berkreasi mengambil foto secara lebih kreatif lagi. Misalnya, bila sebelumnya mengambil foto di dalam kolam renang bisa dikatakan tidak dimungkinkan, kini hal tersebut bisa dilakukan tanpa rasa was-was. Daftar Harga iPhone Termurah 2018 Resmi iBox Distributor Indonesia

Begitu pula saat berada di tempat yang berdebu. Anda bisa terus mengambil foto dengan tenang. Selain sertifi kasi IP68, Samsung juga meningkatkan beberapa hal lainnya. Pada kamera depan yang umum digunakan untuk mengambil foto selfi e maupun wefi e, ketiga varian Samsung Galaxy A (2017) mendapatkan tambahan resolusi dibandingkan ketiga varian Samsung Galaxy A (2016). Baik Samsung Galaxy A7 (2017) dan Samsung Galaxy A5 (2017), keduanya kini sudah menggunakan kamera depan dengan resolusi enam belas megapixel. Sementara, Samsung Galaxy A3 (2017) memiliki kamera depan dengan resolusi delapan megapixel. Ketiga varian Samsung Galaxy A (2016) sendiri memanfaatkan kamera depan dengan resolusi lima megapixel. Khusus Samsung Galaxy A7 (2017) dan Samsung Galaxy A5 (2017), tambahan resolusi kamera depan ini diikuti pula dengan tambahan resolusi kamera utama. Keduanya kini memiliki kamera utama dengan resolusi enam belas megapixel. 11 HP Kamera Selfie Terbaik dengan Harga Murah

 

Resolusi ini lebih tinggi dari tiga belas belas megapixel milik generasi sebelumnya Lebih Bertenaga Begitu pula dengan komponen yang menenagai smartphone seperti SoC, memori utama, dan media simpan. Pada Samsung Galaxy A7 (2017), SoC yang digunakan hadir dengan frekuensi kerja maksimal yang lebih tinggi plus media simpan yang lebih besar. Bila Samsung Galaxy A7 (2016) menggunakan SoC dengan CPU octa core sampai 1,6 GHz dan media simpan 16 GB, Samsung Galaxy A7 (2017) telah menggunakan SoC dengan CPU octa core sampai 1,9 GHz dan media simpan 32 GB. Samsung Galaxy A7 (2017) juga memiliki layar 5,7 inci yang sedikit lebih besar dari layar 5,5 inci milik Samsung Galaxy A7 (2016). Peningkatan yang lebih baik hadir pada Samsung Galaxy A5 (2017) yang kini menggunakan SoC, memori utama, dan media simpan yang serupa dengan Samsung Galaxy A7 (2017). Sebelumnya, varian ini memang menggunakan SoC dengan CPU octa core sampai 1,6 GHz dan media simpan 16 GB. Namun, memori utamanya juga meningkat menjadi 3 GB dari hanya 2 GB. Sementara Samsung Galaxy A3 (2017) mendapatkan SoC yang lebih baik dan memori utama yang lebih banyak. Samsung Galaxy A3 (2017) telah menggunakan SoC dengan CPU octa core sampai 1,6 GHz dan memori utama 2 GB. Sebelumnya varian ini hanya dilengkapi SoC dengan CPU quad core sampai 1,5 GHz dan memori utama 1,5 GB. Samsung pun menekankan bahwa suatu smartphone itu jangan dinilai dari spesifi kasinya saja. Pengalaman penggunalah justru yang lebih penting. Pengalaman pengguna yang lebih baik misalnya ditawarkan Samsung melalui kemudahan pengoperasian kamera dengan hadirnya fl oating camera button. Floating camera button ini membolehkan Anda untuk menggeser-geser posisi tombol shutter di layar agar lebih mudah menggapainya.

  • Samsung Galaxy A5 (2017)

Bingkai logam, bezel tipis dan sisi belakang bermaterial kaca lengkung menjadikan Samsung Galaxy A5 terbaru sangat mirip dengan Samsung Galaxy S7. Dan seperti S7, A5 (2017) juga tahan air dan debu dengan sertifikasi rating IP68. Artinya, smartphone ini tahan air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit. Kemiripan dengan S7 juga berada pada tombol Home fisik yang juga berfungsi sebagai sensor sidik jari. Samsung juga telah menyempurnakan sensor sidik jari milik Galaxy A (2017). Pada Galaxy A versi 2016, Anda harus menekan tombol Home terlebih dahulu agar sidik jari terbaca oleh sensor.

Baca Juga  Unduh WhatsApp Pro Apk (Versi Resmi) Terbaru 2023

Sedangkan pada Galaxy A versi 2017, Anda cukup menempatkan jari di atas tombol Home dan dapat membuka kunci layar smartphone. Dari segi kamera, Galaxy A5 (2017) dilengkapi dengan sensor 16 megapiksel di depan maupun belakang. Merupakan peningkatan yang cukup signifikan mengingat Galaxy A5 tahun lalu hanya mengusung kamera belakang beresolusi 13 megapiksel serta 5 megapiksel pada kamera depan. Namun fitur yang hilang pada kamera belakang Galaxy A5 (2017) jika dibandingkan dengan model tahun lalu adalah fungsi OIS. Performa kamera A5 (2017) terbilang bagus jika kami memotret dalam kondisi cahaya cukup. Namun karena tidak ada OIS, memotret dalam situasi minim cahaya menjadi kurang stabil.Selain itu, performa otofokus membutuhkan waktu agak lama pada situasi cahaya tersebut. Seperti kebanyakan smartphone Samsung, tombol daya berada pada sisi kanan, dan dua tombol volume ada di sisi kiri. Kami menyukai penataan layout tombol seperti itu karena akan lebih mudah mengakses setiap tombol meski tanpa melihatnya.

Di bawah tombol volume ada slotkartu nano SIM 1, sedangkan di bagian atas ada slot lain untuk kartu nano SIM 2 dan slot kartu microSD yang mendukung hingga kapasitas 256 GB.Samsung menggunakan port USB-C untuk pengisian daya baterai Galaxy A (2017). Galaxy A5 (2017) disokong dengan prosesor Exynos 7880 octa core 1,9 GHz Cortex-A53, GPU Mali-T830MP3 dan RAM 3 GB.Tidak sulit bagi Galaxy A5 (2017) untuk menyajikan performa gamemulus tanpa gangguan lag ketika kami mengujinya dengan memainkan Asphalt 8: Airborne. Ketika menjalankan aplikasi AnTuTu Benchmark, smartphone ini mencatat skor 59528. Performa baterai smartphone berukuran layar 5,2 inci tersebut juga patut diacungi jempol lantaran mampu bertahan hingga 13 jam 21 menit saat memutar video beresolusi Full HD secara berulang-ulang lengkap dengan mengaktifkan konektivitas Wi-Fi dan Bluetooth serta penarikan newsfeed dari aplikasi Facebook, Path, Twitter dan MailDroid. Samsung Galaxy A5 (2017) bisa dibilang memiliki semua yang Anda inginkan dari sebuah smartphone seperti rancang bangun bermaterial kaca dan logam, Always-on Display dan rating IP68. Dengan demikian, Anda dapat memiliki smartphone kelas menengah bernuansa flagship.

Baca Juga  Download Gratis Aplikasi Merekam Layar di Android Tanpa Root

 

SPESIFIKASI
OS : ANDROID 6.0.1 Marshmallow
JARINGAN : GSM/HSPA/LTE
LAYAR : Full HD,Super AMOLED
BATERAI : Li-ion 3.000 mAh
HARGA : Rp 4.999.000

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^