Kamera Prosumer Murah dan Bagus 2 Jutaan
3 Kamera Prosumer Murah Rp 2 Jutaan
Kamera prosumer menjadi alternatif bagi para penggemar fotografi yang memiliki budget terbatas untuk membeli kamera DSLR. Walaupun demikian, kamera ini tidak boleh dianggap remeh begitu saja. Meskipun harganya lebih murah, kamera ini menawarkan keunggulan yang tidak dimiliki oleh kamera DSLR. Keunggulan kamera prosumer salah satunya adalah kemampuan membidik objek dari kejauhan. Hal ini karena kamera prosumer dilengkapi dengan lensa zoom super panjang sehingga dapat membidik objek dengan perbesaran optic lebih dari 20 kali. Saat ini bahkan sudah cukup banyak kamera prosumer murah dengan kemampuan zoom lebih dari 60x Optical Zoom
Fitur – fitur yang disuguhkan oleh kamera prosumer tidak kalah jika dibandingkan dengan kamera DSLR seperti pengaturan ISO, Aperture, dan shuter speed. Hal ini memungkinkan pengguna untuk bekreasi dan mengasah kemampuan di bidang fotografi. Saat ini, kamera prosumer ditawarkan dengan harga yang cukup beragam. Berikut ini adalah beberapa pilihan kamera prosumer murah tetapi memiliki kualitas mumpuni
- Nikon Coolpix L340
Kamera prosumer Nikon yang satu ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 2 jutaan dengan resolusi yang cukup mumpuni yakni 20,2 megapixels. Di bagian belakang terdapat sebuah layar LCD berukuran 3 inch. Kemampuan perbesaran optic dari kamera Nikon ini mencapai 28x dan besar ISO yang ditawarkan adalah 80-1600. Dengan spesifikasi tersebut, kamera Nikon ini mampu menghasilkan foto yang berkualitas. Selain itu kamera ini juga didukung dengan fitur pendukung seperti Image Stabilization untuk membantu mengurangi blur saat zooming sehingga gambar yang dihasilkan lebih tajam
- Canon Powershot SX420
Canon juga tidak mau kalah untuk meluncurkan kamera prosumer murah dengan spek mumpuni, salah satunya adalah Powershot SX420. Kamera yang satu ini dibanderol dengan harga Rp 2,3 jutaan dan menawarkan resolusi 20 mp. Kemampuan zooming pada kamera ini tergolong sudah sangat mumpuni karena mencapai 42 kali
- Sony Cybershot DSC-H300 Digital Camera
Kamera prosumer dari Sony ini juga ditawarkan dengan harga yang tidak berbeda jauh dibandingkan kedua kamera prosumer yang telah disebutkan di atas yakni hanya Rp 2,2 jutaan. Kamera ini menawarkan resolusi 20,1 megapixels super HAD CCD Sensor dengan kemampuan perbesaran optik hingga 35 kali. Kamera ini dilengkapi dengan layar LCD 3 inch untuk menunjukkan hasil video atau gambar. Selain itu, kamera ini juga dilengkapi dengan fitur 360° sweep panorama dan optical steadyshot serta advanced flash technology. Kehadiran fitur tersebut akan membuat objek yang Anda bidik menjadi lebih jelas dan terang, bahkan saat memotret dari kejauhan. Fitur optical steadyshot pada kamera ini merupakan fitur image stabilization milik Sony untuk membantu mengurangi efek blur yang karena guncangan saat menekan tombol shutter sehingga video dan foto yang dihasilkan lebih jelas
- khasiat kunyit putih - September 17, 2024
- khasiat jahe - September 17, 2024
- Pengetahuan Dasar tentang Yesus Kristus - September 17, 2024