Tempat Kuliner Enak di Jakarta
Twin House, Tempatnya piknik Bareng
Mencari tempat untuk piknik bersama keluarga makin sulit ditemukan di kota besar, seperti Jakarta. karenanya, Twin House yang terletak di Cipete, Jakarta selatan, menyediakan restoran dengan konsep piknik. Di dalam, suasana rumahan yang ditawarkan Twin House tampak nyata dalam desain interiornya yang minimalis dan didominasi warna putih.
Di halaman luar, Twin House menyediakan alas serta bean bag untuk anda yang ingin makan sambil bersantai. suasana nyaman itu didukung oleh sajian menu nikmat a la Twin House. Bolognese Fries, kentang goreng dengan saus bolognese dan keju mozzarella, jadi salah satu share menu yang laku di sana. Untuk main course-nya terdapat Dory salsa Matah, yaitu olahan ikan dori yang disajikan dengan sambal matah yang pedas namun menyegarkan. Menu lainnya, seperti spaghetti aglio olio dan Carbonara, juga menjadi favorit pengunjung. sebagai makanan penutup, Twin House menyediakan waffle yang topping-nya dapat anda pilih sendiri. anda juga bisa mencoba Banoffee Pie, dessert berupa remahan biskuit dengan pisang, toffee, dan juga whipped cream yang tersaji apik.
Twin House
Jl. Cipete raya No. 4B
Cipete selatan, Jakarta selatan.
Tlp. 0818693639 / 087876967028
Dapoer Ciragil, Citarasa Otentik Bali
ada restoran khas Indonesia yang unik di kawasan senopati, Jakarta selatan, yang patut anda coba: Dapoer Ciragil. restoran ini menawarkan menu-menu tradisional khas Indonesia. Berdiri pada 2006 silam, restoran ini menyajikan menu tradisional Bali yang dikombinasikan dengan beberapa menu khas Jawa.
Nuansa dekorasi khas Bali membuat pengunjung serasa berada di pulau Dewata. sebagai makanan pembuka, anda dapat mencoba otak-otak khas Dapoer Ciragil yang rasa ikannya sangat terasa. setelah menyantap menu pembuka, saatnya beralih ke menu utama. salah satu menu utama andalan restoran ini adalah ayam Betutu. olahan ayam khas Bali ini dimasak dengan bumbu tradisional yang khas. Menu utama ini terhidang bersama dengan plecing kangkung dan sambal matah yang merangsang lidah. sebagai penutup, anda dapat mencoba es Campur Jimbaran. Yang membedakan es campur ini adalah penambahan buah merah yang kaya vitamin
Dapoer Ciragil
Jl. Ciragil 1 No. 21,
kebayoran Baru, Jakarta selatan.
Tlp. (021) 7230009
- Fidyah Dibayar kepada Siapa? - November 1, 2024
- APKPURE.CO.ID | Situs Download APK dan Games Terlengkap - October 29, 2024
- FTTx | Pengertian, Kegunaan dan Jenis FTTX - October 29, 2024