Komputer / HardwareNewsReview Games/Gadget/Hardware/Tips Trik

Ini VGA Tercanggih di Dunia, NVIDIA GeForce Titan

Follow Kami di Google News Gan!!!

NVIDIA GeForce Titan diambil dari nama sebuah superkomputer bernama Titan di Oak Ridge National Laboratory yang berlokasi di Tennessee, Amerika yang pada November 2012 dinobatkan sebagai superkomputer tercepat di dunia. Setiap GTX Titan ditenagai oleh GPU NVIDIA GK110, GPU serupa yang ditemukan pada 18.668 GPU Accelerator Tesla K20X di dalam superkomputer Titan. Dengan 2.688 CUDA core dan 7,1 milyar transistor, GK110 hingga saat ini adalah GPU tercepat yang pernah dibuat. Untuk melengkapi komponen bertenaga ini, GTX Titan dibekali teknologi terbaru NVIDIA, GPU Boost 2.0.

 

Teknologi GPU Boost pertama yang dirilis tahun lalu melalui GTX 680 dan didesain untuk mengatur kecepatan core clock secara dinamis dengan memanfaatkan tenaga yang tersedia untuk meningkatkan performa. GPU Boost 2.0 pada GTX Titan bekerja dengan metode serupa, namun memanfaatkan batasan temperatur GPU. Fitur ini akan sangat bersinergi dengan sistem pendingin cairan. Bagi mereka yang mengeluhkan memori GTX 680, GTX Titan hadir dengan bandwidth memori yang 50 persen lebih besar dari GTX 680 dengan antarmuka memori 384-bit dan menjadikan VRAMnya 6 GB dengan kecepatan clock 6008 MHz DDR (GDDR%). Pada benchmark kami, GTX Titan mengalahkan kartu grafi tunggal unggulan NVIDIA sebelumnya GTX 680, dengan selisih hingga sekitar 50-75 persen.

Baca Juga  Cara Menutup Shopee Paylater Secara Permanen, Ikuti Syarat Ini!

vga tercanggih di dunia

Performa kartu grafi ini hanya sedikit di belakang GeForce GTX 690 yang memiliki GPU ganda, hanya tertinggal 10-15 persen di sebagian benchmark. Pada usaha overclock, kami mampu meningkatkan kecepatan core clock-nya dari 836 MHz menjadi 1015 MHz dan memori dari 6008 MHz menjadi 6800 MHz DDR, yang menghadirkan peningkatan performa rata-rata sebesar 15 persen, menjadikan performanya seimbang dengan GTX 690 versi referensi. Temperatur dan konsumsi dayanya 20 persen lebih tinggi dari GTX 680, namun hal ini diduga karena bekerjanya teknologi GPU Boost 2.0. Kinerja GTX Titan benar-benar mengesankan untuk sebuah kartu grafi GPU tunggal, namun harganyalah yang menjadi masalah terbesar. Dihargai sekitar US$ 1000, nilai itu sama dengan kartu grafi GPU ganda yang lebih bertenaga, GTX 690. Nyatanya GTX Titan tidak memiliki banyak kelebihan dibandingkan GTX 690: ukurannya tidak jauh berbeda – casis yang bisa memuat GTX Titan juga bisa memuat GTX 690 – dan suhu pengoperasian juga tidak jauh berbeda. Konsumsi dayanya hanya lebih rendah 7 persen.

Baca Juga  Proyektor Terbaik yang Cocok untuk Home Theater atau Bioskop Pribadi

 

Sayangnya, alasan harga GTX Titan hanya karena penggunaan GPU GK 110, yang biaya produksinya sangat tinggi – dan faktanya hingga kini hanya dipergunakan pada kartu grafi kelas enterprise Tesla K20 yang memiliki harga US$ 3500; NVIDIA belum mampu menjangkau kelas ekonomi yang lebih rendah. Meski performa GTX Titan sangat mengesankan, namun kami lebih menyarankan Anda memilih GTX 690. Kecuali, Anda ingin membeli prestise dengan memiliki kartu grafi dengan GPU GK110, GPU yang dapat ditemukan pada superkomputer tercepat di dunia.

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Unduh NEWhatsapp Apk (Resmi Anti Banned) Terbaru 2023

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^