Penyebab Laptop Blue Screen
Apa Saja Sih Penyebab Laptop Blue Screen?
Masalah yang paling menjengkelkan adalah pada saat menghadapi laptop blue screen. Bagaimana tidak, masalah ini memang cukup pelik, terlebih bagi orang yang cukup awam dengan masalah teknis pada sebuah komputer.
Baca Juga :
Kamera DSLR Canon Terbaik Fitur Lengkap untuk Pemula
Meski begitu, dengan sedikit mencari informasi terkait penyebab laptop blue screen, permasalahan ini sebenarnya bisa diatasi. Tentunya terlebih dulu harus mengetahui penyebab dari munculnya layar biru pada laptop. Nah, berikut ini adalah beberapa penyebab laptop yang mengalami blue screen.
Gangguan pada harddisk
Blue screen bisa muncul karena adanya gangguan pada harddisk, baik itu terkait partisi ataupun kesalahan pada pemasangan. Indikasi adanya gangguan pada harddisk ini bisa diketahui kalau muncul peringatan seperti berikut di bawah ini pada layar biru laptop:
NTFS_FILE_SYSTEM atau FAT_FILE_SYSTEM (0X00000024)
NTFS_FILE_SYSTEM atau FAT_FILE_SYSTEM (0X00000023)
Komponen yang sudah berumur
Komponen laptop yang sudah terlalu tua juga bisa mengakibatkan laptop blue screen. Solusinya tentu adalah dengan mengganti komponen tersebut. Indikasinya adalah munculnya peringatan berikut:
UNEXPECTED_KERNEL_MODE_TRAP (0X0000007F)
Kesalahan pada driver
Driver juga bisa lho menyebabkan munculnya layar biru pada laptop. Biasanya kesalahan tersebut terkait pada instalasi driver VGA. Namun tak menutup kemungkinan juga terjadi kesalahan instalasi pada driver lain.
VIDEO_DRIVER_INIT_FAILURE
Kerusakan pada komponen utama tertentu
Munculnya peringatan "PAGE_FAULT_IN_NONPAGED_AREA" mengindikasikan adanya kerusakan pada komponen utama di laptop. Bisa berupa kerusakan pada RAM, HDD, VGA atau malah motherboard.
- Fungsi Handycam Vs Kamera, Pilih yang Mana ? - December 16, 2024
- Kamera DSLR Canon dengan Wifi | SLR Termurah Fitur Lengkap - December 16, 2024
- Kamera Saku Layar Putar Murah Berkualitas Resolusi 4K Untuk Vlog & Selfie - December 15, 2024