KameraNews

Daftar 5 Kamera Anti Air Terbaik untuk Menyelam di Air Laut

Follow Kami di Google News Gan!!!

5 Kamera Anti Air Terbaik untuk Menyelam di Air Laut

  • Nikon 1 AW1

Kamera mirrorless merupakan generasi kamera baru yang mempunyai kualitas hampir setara dengan kamera DSLR. Terlebih kamera mirrorless juga mempunyai fitur lensa yang bisa diganti, tak ubahnya seperti sebuah kamera DSLR. Dan ternyata, ada pula camera anti air yang juga merupakan sebuah kamera mirrorless. HP Samsung dengan Kamera Jernih Harga Murah

kamera mirrorless anti air terbaru

Kamera tersebut adalah Nikon 1 AW1 yang mempunyai ketahanan tak hanya terhadap air. Kamera ini juga mempunyai desain yang membuatnya bisa aman meski dipakai di lingkungan berdebu, cuaca dingin. Tak ketinggalan, kamera mirrorless ini juga mempunyai ketahanan terhadap benturan.

kamera mirrorless anti air terbaru 2

Sertifikasi IPX8 pada kamera ini pun membuatnya bisa diajak menyelam hingga kedalaman 50 kaki. Jadi pemilik kamera ini pun bisa memuaskan diri untuk memotret keindahan alam bawah laut saat menyelam ataupun snorkeling. Selain itu, kamera ini juga mempunyai daya tahan terhadap benturan. Sementara itu daya tahannya terhadap cuaca dingin mencapai 14 derajat Fahrenheit. Kamera Nikon 1 AW1 ini mempunyai sensor CMOS 14.2MP CX-Format yang didukung oleh Image Processing Enginee EXPEED 3A. Di bagian belakang, kamera ini memiliki layar berukuran 3 inci 921k dot. Untuk mendukung pemakaian di dalam air, kamera ini pun dilengkapi dengan pop-up flash anti air. Sebagai sebuah kamera mirrorless, tentu saja Nikkon 1 AW1 ini dijual sepaket dengan lensa kit 11-27.5mm f/3.5-5.6. Paket kamera beserta lensa kit ini pun bisa diperoleh dengan harga sebesar 5,9 juta rupiah. Review Harga Spesifikasi Laptop Alienware Tercanggih Termurah

 

 

  • Panasonic Lumix TS6,

Kamera Air yang Trendi Sekaligus Kokoh. Sebuah kamera air atau kamera tahan air biasanya didesain lebih mengedepankan pada fungsionalitasnya. Tak jarang kamera tersebut pun dihadirkan dengan penampilan yang tidak menarik. Namun lain halnya dengan kamera tahan air Panasonic Lumix TS6. Kamera yang satu ini diluncurkan oleh Panasonic tak hanya mempunyai kemampuan tahan air dan tahan banting. Perusahaan asal Jepang itu juga memberikan polesan tampilan yang trendi untuk kamera ini. Terlebih kamera ini tersedia dalam berbagai pilihan warna yang menarik. Mulai dari biru, oranye, merah ataupun tampil dengan desain ala militer.HP Lenovo dengan Baterai Besar

Baca Juga  apk minecraft

 

kamera anti air, full HD 2 jutaan

 

Sebagai sebuah kamera tahan air, tentu saja kamera ini dapat diajak untuk berenang hingga kedalaman 13 meter. Kamera ini pun mempunyai ketahanan terhadap benturan maksimal dari ketinggian 2 meter. Selain itu, Panasonic TS6 ini dapat pula dibawa ke daerah yang dingin bersuhu hingga minus 10 derajat Celcius. Panasonic Lumix TS6 ini dilengkapi dengan sensor 16MP 1/2.33 inci dan lensa dengan panjang focal setara 28-128mm. Kamera ini menghadirkan kemampuan optical zoom sebesar 4,6x dan digital zoom 4x. Kamera ini pun mampu digunakan untuk merekam video beresolusi full HD baik di dalam air ataupun tidak. Selain itu, kamera ini memiliki layar 3 inci 460k dot di bagian belakangnya. Ukurannya pun tidak terlalu besar dengan bobot hanya 214 gram. Mengenai harganya, kamera Panasonic Lumix TS6 bisa diperoleh dengan harga sekitar 2,6 juta rupiah.

 

 

  • Fujifilm FinePix XP80

 

Fujifilm tak ketinggalan dalam meluncurkan kamera yang mampu bertahan meski digunakan dalam air. Salah satunya adalah Fujifilm FinePix XP80. Harga kamera air Fujifilm ini pun cukup standar, yakni sebesar 3 juta rupiah. Dengan harga tersebut, kamera ini pun memiliki fitur yang bisa diandalkan untuk berburu foto bawah air. Kamera ini mempunyai sensor 16.4MP BSI-CMOS 1/2.3 inci. Dapat pula digunakan untuk merekam video full HD dengan kecepatan hingga 60fps.

kamera anti air fujifilm

Terkait kualitas gambar yang bisa didapatkan pun tak perlu diragukan. Kamera Fujifilm Finepix XP80 ini dilengkapi dengan kemampuan optical zoom hingga 5x. Selain itu, kamera ini juga mempunyai fitur tambahan Optical Image Stabilization. Keberadaan fitur ini pun memungkinkan kamera untuk tidak menghasilkan gambar blur. Kamera tahan air dari Fujifilm ini bisa diajak berenang ataupun menyelam dengan kedalaman hingga 15 meter. Kamera ini pun mempunyai desain yang kokoh dan tetap bisa dioperasikan normal meski mengalami benturan dari ketinggian maksimal 1,75 meter. Saat berlibur ke daerah musim dingin ataupun berpasir pun bukan masalah. Berbagai momen juga bisa ditangkap dengan menggunakan kamera ini. Hal ini dapat dilakukan berkat keberadaan beberapa mode. Kalau ingin merekam atau menjepret gambar ketika melakukan aktivitas olahraga, kamera ini pun bisa memberikannya. Kamera ini pun dapat pula digunakan untuk menjepret foto time lapse.

 

 

  • Nikon Coolpix S33 Waterproof

Kamera Digital Anti Air. Trend foto selfie di bawah air saat ini menjadikan popularitas kamera digital anti air ikut meningkat. Kamera ini dibutuhkan oleh pengguna untuk membantu mengabadikan momen berharga mereka di bawah air seperti saat snorkeling, diving, atau bahkan berenang. Saat ini sudah ada banyak pilihan kamera tahan air yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan tersebut, salah satunya adalah Nikon Coolpix S33 Waterproof. Ini adalah salah satu produk kamera digital anti air yang dibuat oleh Nikon

Baca Juga  Software Edit Foto Terbaik untuk Laptop

 

kamera anti air nikon

 

Kamera Nikon yang satu ini menawarkan resolusi yang cukup tinggi yakni 13,2 mp dengan low light CMOS Sensor. Dengan spesifikasi ini oto yang dihasilkan pun terlihat jernih dan menawarkan kualitas yang bagus meskipun gambar diambil di bawah air dan gambar diambil dari tempat yang minim cahaya. Selain itu kamera ini juga menawarkan perbesaran optic hingga 3 kali. Hal ini tentu saja memudahkan pengguna untuk memperbesar objek yang dibidik dari jarak jauh. Kamera Coolpix S33 Waterproof dibekali dengan layar LCD berukuran 2,7 inch jenis TFT dengan resolusi 230k titik. Pilihan menu dan cara pengoperasian kamera ini juga tergolong mudah dan sederhana. Pengguna dapat dengan mudah memotret maupun merekam video dengan resolusi Full HD. Mengusung desain yang ergonomis, kamera anti air ini tentunya tetap terasa nyaman dalam genggaman tangan. Menariknya, Nikon membanderol kamera ini dengan harga yang terjangkau yaitu hanya Rp 1,5 jutaan saja

 

  •  Polaroid IE090

Polaroid IE090, Kamera Kecil Tahan Air Unik dengan Dua Layar Sekaligus. Foto selfie saat ini menjadi kebiasaan yang banyak dilakukan, baik di dalam negeri ataupun di luar negeri. Bahkan kebiasaan foto selfie pun tak hanya dilakukan di darat, tapi juga di dalam air. Untuk menunjang foto selfie di dalam air, kamera kecil tahan air dari Polaroid bernama IE090 pun bisa jadi pilihan. Kamera tahan air yang satu ini memang memberikan keuntungan bagi yang suka foto selfie. Tak lain karena kamera ini dilengkapi dengan dua kamera sekaligus, yang terletak di bagian belakang serta bagian depan. Ditambah lagi, ukurannya juga mungil sehingga memungkinkan untuk dibawa kemanapun secara praktis, yakni dengan tinggi 6 cm dan lebar 9 cm.

kamera anti air untuk selfiee

 

Di bagian belakang, kamera ini mempunyai layar berukuran 2,7 inci. Sementara itu pada bagian depan layarnya berukuran sedikit lebih kecil, yakni 1,8 inci. Selain itu, kamera ini juga telah dilengkapi dengan fitur built-in flash dan dapat juga digunakan untuk merekam video dengan resolusi HD 720p. Polaroid IE090 ini pun bisa diajak berenang dengan kedalaman hingga 3 meter di bawah permukaan air laut. Selain itu, kamera ini juga didesain tahan terhadap goncangan. Mengenai kualitas gambar juga tidap perlu dipertanyakan. Kamera ini dilengkapi dengan sensor 18MP serta kemampuan digital zoom hingga 4x. Untuk harganya, kamera ini dijual dengan banderol sebesar 80 USD atau setara 1 juta rupiah. Kamera ini pun bisa dapat dengan mudah dijumpai pada toko online yang berasal dari luar negeri. Dan tak menutup kemungkinan ada juga pihak yang menjual kamera ini di dalam negeri.

Baca Juga  10 Aplikasi Peningkat Performa Game PC yang Mengurangi Lag dan Membuatnya Lebih Ringan!
Tech.id Media ( Aldy )

One Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^