Manfaat Buah Kesemek – Pernah kamu mencoba buah kesemek? Buah kesemek hampir mirip dengan buah apel tetapi buah ini berwarna oranye dan memiliki rasa sedikit asam dan manis serta terasa segar.
Namun, sayangnya belum banyak orang tahu bahwa ternyata buah ini memiliki banyak manfaat, karena mengandung berbagai nutrisi seperti vitamin B6, vitamin C, mineral mangan, kalium, serat, antioksidan, fitonutrien, kandungan airnya yang tinggi dan lainnya.
Dengan kandungan berbagai nutrisi tadi, buah kesemek baik untuk kesehatan bahkan seringkali digunakan untuk program diet.
8 Manfaat Buah Kesemek Ini Jarang Diketahui Banyak Orang
Lalu, apa saja manfaat buah kesemek untuk kesehatan? jika penasaran maka ada baiknya Kamu simak ulasannya berikut ini.
Baik untuk program diet
Buah kesemek mengandung serat yang tinggi sehingga membuat kenyang bertahan lebih lama. Itulah sebabnya manfaat buah kesemek ini bagus untuk program penurunan berat badan.
Selain itu kandungan serat yang ada pada buah kesemek juga dapat mengurangi keinginan mengonsumsi makanan manis dan makanan olahan.
Meningkatkan sistem imun
Manfaat buah kesemek tinggi akan vitamin C yang dapat meningkatkan sistem imun tubuh. Jika kekebalan tubuh meningkat maka tubuh akan terhindar dari serangan penyakit flu, infeksi dan penyakit – penyakit lainnya.
Memperlancar sistem pencernaan
mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung serat sangat baik sekali untuk sistem pencernaan dalam tubuh Anda.
Sehingga buah ini dapat membantu meningkatkan fungsi sistem pencernaan karena terdapat serat yang terkandung dalam buah kesemek ini.
Kandungan serat dalam buah ini akan menghindarkan Anda dari sembelit karena serat yang ada dapat mengikat, mendorong kotoran dan segera mengeluarkannya dari usus.
Sehingga penyakit – penyakit seperti kanker usus besar dan ambeien dapat dicegah.
Mengontrol tekanan darah
Manfaat buah kesemek selanjutnya yaitu dapat mengontrol tekanan darah. Karena di dalam buah ini terkandung senyawa kalium yang dapat melebarkan pembuluh darah dan merelaksasi otot. Kesemek ini juga mengandung air yang tinggi sehingga dapat membantu menekan kolesterol.
Mencegah penuaan dini
Buah kesemek mengandung antioksidan dan fitonutrien yang mampu menangkal radikal bebas penyebab penuaan dini.
Selain itu, vitamin C yang terkandung dalam buah ini menjadikan manfaat buah kesemek baik untuk kesehatan kulit.
Mencegah kanker
Radikal bebas berdampak buruk pada tubuh manusia karena dapat menyebabkan kanker. Untuk menangkal radikal bebas diperlukan zat – zat antioksidan.
Mengonsumsi makanan yang banyak mengandung antioksidan seperti buah kesemek, sangat baik bagi kesehatan tubuh karena antioksidan efektif menangkal radikal bebas penyebab kanker.
Antioksidan dan fitonutrien yang ada di dalam buah kesemek dapat menetralisir radikal bebas dan juga mencegah kerusakan sel – sel dalam tubuh.
Selain itu, di dalam buah kesemek juga terkandung asam betulinic yang memiliki sifat antitumor sehingga dapat menghambat pertumbuhan sel – sel kanker di dalam tubuh.
Meningkatkan produksi sel darah merah
Buah kesemek mengandung tembaga yang dapat membantu menyerap zat besi dengan baik. Zat besi berperan dalam pembentukan sel darah merah.
Jadi, manfaat buah kesemek ini dapat membantu meningkatkan produksi sel darah merah.
Baca juga : " Manfaat Daun Srikaya "
Menjaga kesehatan hati dan jantung
Peredaran darah yang kurang lancar bisa terjadi karena tersumbat kolesterol atau lemak darah yang menggumpal.
Karena buah kesemek banyak mengandung serat larut air yang dapat membantu melancarkan peredaran darah. Mengonsumsi buah kesemek baik untuk kesehatan jantung.
Manfaat buah kesemek ini bukan hanya baik untuk kesehatan jantung tetapi juga baik untuk menjaga kesehatan hati karena buah ini juga membantu proses detoksifikasi atau pengeluaran racun dari dalam tubuh.
- Kode Promo Higgs Domino Hari Ini 2022 [Masih Berlaku] - December 16, 2024
- Bagaimana Keluar dari Grup WhatsApp Tanpa Diketahui Admin dan Anggota - December 16, 2024
- 4 Resep Sayur Ketupat Lezat untuk Lebaran (Labu Siam, Ayam, dll) - December 16, 2024