Alternatif Waralaba Selain Indomaret Miniso Indonesia
Perkembangan Miniso di Indonesia cukup pesat sejak dibuka pada Februari 2017 lalu. Jumlah pecinta Miniso pun kian bertambah seiring dengan bertambahnya jumlah toko. Tidak sedikit dari konsumen yang menanyakan dimana mereka bisa mendapatkan produk Miniso. Miniso sendiri merupakan fast fashion retail yang didirikan oleh dua orang yang berasal dari Jepang dan Tiongkok. Berkat keahlian Miyake Junya, yang merupakan chief designer asal Jepang serta dibantu rekannya yang seorang enterpreneur muda dari Tiongkok. Keduanya berhasil mengepakkan sayap bisnis Miniso hingga ke mancanegara. Bahkan pada bulan Mei 2017 lalu, setelah sukses dengan empat store sebelumnya, Miniso kembali hadir di kawasan Kelapa Gading tepatnya di Mall Artha Gading yang menjadi store kelimanya.
Dengan mencakup luas hingga 573 meter persegi, store ini menjadi salah satu terbesar diantara cabang lainnya. Disini pengunjung dapat lebih puas dan nyaman berbelanja produk Miniso yang berkualitas. Beragam pilihan pordukproduk khas Jepang selalu tersaji di Miniso. Mulai dari tas, dompet, aksesoris, hingga perlengkapan peralatan rumah tangga juga bisa Anda dapatkan disini. Selain produknya yang cukup unik, Miniso juga terkenal dengan harganya yang cukup terjangkau. Demi memuaskan hasrat belanja para customernya, Miniso juga direncanakan akan membuka hingga 200 toko di seluruh Indonesia. Jadi akan banyak pilihan tempat belanja bagi Anda dan keluarga. Hingga akhir tahun 2017, Miniso menargetkan akan membuka 100 gerai. Tidak mau ketinggalan jaman, Miniso juga berusaha memudahkan pelanggan mereka dengan mengembangkan bisnisnya yang secara resmi membuka toko di beberapa e-commerce terkemuka di Indonesia. Melalui e-ecommerce Miniso coba untuk menjangkau konsumen mereka yang berada di daerah yang belum terjangkau toko Miniso.
Dengan adanya Miniso di e-commerce juga diharapkan dapat memperkuat brand image Miniso yang menjunjung filosofi simple, natural dan high quality life untuk memenuhi gaya hidup. Walaupun saat ini baru menyiapkan sekitar 100 Stock Keeping Unit (SKU) per Oktober, Miniso akan terus menyamakan jenis barang yang dijual secara online maupun dengan yang ada di gerai offline. Saat ini Miniso mulai untuk membuka toko resmi di beberapa e-commerce seperti Lazada, JD.id, Shopee, Tokopedia dan Blibli. Hal ini selain sebagai upaya ritel untuk bertahan di tengah lesunya bisnis ritel, juga menjadi cara perusahaan untuk menjangkau lebih banyak konsumen.
- Fungsi Handycam Vs Kamera, Pilih yang Mana ? - December 16, 2024
- Kamera DSLR Canon dengan Wifi | SLR Termurah Fitur Lengkap - December 16, 2024
- Kamera Saku Layar Putar Murah Berkualitas Resolusi 4K Untuk Vlog & Selfie - December 15, 2024