News

Apa Itu Digital Marketing : Pengertian Hingga Skill

Follow Kami di Google News Gan!!!

Apa Itu Digital Marketing - Digital marketing kini telah menjadi sebuah industri yang cukup besar dan membutuhkan kualifikasi lebih tinggi dibandingkan marketing konvensional. Kreativitas menjadi tuntutan terbesar bagi orang yang ingin bekerja di industri ini.

Bagi kamu yang ingin bekerja di bidang ini maka kamu dapat mengikuti kelas ini di Codeva Academy, selain itu ada baiknya kenali pengertian digital marketing dan ketahui skill apa saja yang harus dikuasai.

Secara umum, digital marketer memiliki tanggung jawab untuk mengelola channel digital seperti website perusahaan, sosial media, search engine, email marketing, iklan online dan blog perusahaan. Semua channel tersebut dapat diukur secara analitis dengan tools yang berbeda-beda. Hasilnya bisa digunakan untuk mengetahui kelemahan dan untuk bisa mendapatkan cara meningkatkan pemasaran.

Bagi perusahaan berskala kecil, bidang digital marketing akan ditangani oleh satu atau dua orang yang akan mengerjakan di seluruh bidang. Sedangkan untuk perusahaan besar atau corporate biasanya akan membagi pekerjaan sesuai dengan spesialisasi.

Skill yang Dibutuhkan untuk Pekerjaan Digital Marketing

Pada bidang digital marketing, kamu bisa memilih untuk menguasai banyak skill atau hanya memperdalam satu dia kemampuan saja. Misalnya kamu adalah orang kreatif yang juga mengenal tentang coding, atau bagaimana cara membuat konten menarik di sosial media.

Baca Juga  Pengenalan tentang Sosialisasi: Definisi, Persyaratan, Tujuan, dan Tahapannya

Digital marketing juga menjadi area dimana pengalaman akan menjadi guru terbaik dan terus menerus mengembangkan keahlian. Digital marketing yang selalu berdampingan dengan teknologi akan membuatmu untuk terus berusaha beradaptasi dengan teknologi-teknologi baru.

Untuk mempelajarinya dasari dasar, kamu bisa mulai dengan mengikuti kursus digital marketing dan mendapatkan sertifikat. Setelah lulus dengan modal keahlian dasar, kamu bisa mengembangkannya sambil terus bekerja. Secara keseluruhan ada beberapa kemampuan yang harus dikuasai yaitu sebagai berikut ini:

apa itu digital marketing

Baca Juga : Jasa SEO Semarang

  1. Kemampuan Membuat Video

Sangat sulit untuk mendapatkan perhatian audien secara online. Menurut statistik Google, untuk mendapatkan engagement yang tinggi video adalah cara yang paling tepat. Kamu tak perlu menjadi seorang profesor. Cukup dengan memahami dasar membuat video dan mengerti bagaimana cara menulis naskah, menggunakan aplikasi untuk membuat video dan membuatnya untuk menambah daya tarik.

  1. Memahami Apa Itu SEO dan SEM

Kamu harus mengetahui apa itu search engine marketing (SEM) dan search engine optimization (SEO). Untuk menguasai kedua hal ini kamu tak perlu khawatir mengenai back end developer karena itu adalah keahlian yang berbeda. Mengerti kedua hal ini juga akan memberikan efek positif ketika kamu bekerja dengan team. Artinya tak ada kesalahan langkah yang dilakukan untuk mengembangkan bisnis secara online.

  1. Membuat Konten Marketing

Konten adalah inti digital marketing yang digunakan untuk untuk menarik untuk audiens dan meningkatkan engagement. Baik itu dari segi konten website, video, sosial media dan juga blogging. Untuk membuat konten, pelajari bagaimana cara membuat konten yang menarik, efektif dan cara memanfaatkannya. Soal konten, kamu harus belajar juga soal strategi konten dan analisis.

  1. Memanfaatkan Data dan Analitik
Baca Juga  Exploring the Full Version of Xnxubd 2020 Nvidia Video Japan APK

Google analitik saat ini telah menjadi pusat dari berbagai fitur digital marketing. Kamu bisa mendapatkan laporan mengenai perkembangan dan yang paling penting adalah bagaimana cara untuk bisa memanfaatkannya. Selalu monitor visitor dan dari situ kamu akan mengetahui karakteristik audien dan mengambil langkah selanjutnya seperti membuat konten yang banyak diminati dan iklan.

Mengumpulkan banyak data kini menjadi hal sangat penting dalam bisnis karena bisa dimanfaatkan dalam pengembangan menggunakan cara yang paling inovatif.

  1. Menguasai Soal Desain

Pengalaman audien dalam melihat dan mendengar adalah kunci sukses dalam digital marketing. Desain mampu mengajarkan kepada perusahaan bagaimana cara untuk membuat ketertarikan dari pengunjung online.

Audien akan mengalami pengalaman yang efektif dan efisien ketika hendak berbelanja di mana saja tanpa harus datang ke toko. Desain yang perlu diperhatikan adalah soal mengakses informasi, berbelanja online dan pengalaman lain yang ingin ditawarkan perusahaan kepada konsumen.

Untuk mengetahui itu semua kamu harus belajar bagaimana mempresentasikan ide dan potensinya. Kuasai pengetahuan mengenai pemanfaatan teknologi dan mengenal bagaimana cara menarik perhatian konsumen sehingga mereka tertarik untuk melanjutkan ke transaksi.

Semua bisa diraih jika mengikuti kursus digital marketing selama beberapa bulan. Kamu bisa menempati beberapa posisi dalam dunia digital marketing seperti manajer SEO, spesialis konten marketing, manager sosial media hingga manajer digital marketing.

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Keyboard Anti Air Murah, Logitech Washable Keyboard K310

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^