Kamera

Kamera DSLR Terbaik untuk Profesional Merek Canon

Follow Kami di Google News Gan!!!

Kamera DSLR Terbaik untuk Profesional Merek Canon

Review Kamera Canon EOS 70D

Canon belum lama ini kembali menghadirkan sebuah kamera terbarunya yang ditujukan untuk kalangan profesional. Kamera tersebut tak lain adalah Canon EOS 70D. Saat ini kamera tersebut sudah dipasarkan di Indonesia dengan harga sekitar Rp 13 jutaan. Kamera ini sebenarnya merupakan produk penerus dari Canon EOS 60D tetapi dengan fitur dan performa yang lebih baik termasuk sensor yang lebih besar dan beberapa fitur pendukung lainnya

Canon EOS 70D

Sebagai sebuah kamera profesional EOS 70D hadir dengan mengusung teknologi yang canggih yaitu Dual Pixel CMOS AF System. Performa Dual Pixel CMOS AF tersebut dihasilkan dari sensor CMOS terbaru yang menempatkan 2 fotodiode pada setiap pixel sensor. Selain itu, kedua fotodiode tersebut juga dirancang untuk bekerja secara mandiri untuk menghasilkan performa autofocus phase detect yang lebih cepat dan untuk menangkap sinyal gambar dengan kualitas optimal di segala kondisi pemotretan

Baca Juga  Harga Kamera Fujifilm Terbaru dan Terbaik

 

Baca Juga :
HP Samsung dengan Kamera Setara DSLR
Laptop Gaming Asus Terbaru yang Tidak Cepat Panas
HP Vivo dengan Kamera Depan Bagus untuk Selfie

 

Kamera ini hadir dengan fitur 20,2 mp APS-C CMOS sensor dengan prosesor gambar menggunakan Digic 5+ dan memiliki 19 titik fokus di mana semuanya jenis cross type. Hal tersebut memastikan kamera ini mampu menghasilkan gambar dengan resolusi tinggi dengan sensitivitas yang sangat baik saat digunakan di tempat yang minim cahaya. Prosesor tersebut berperan penting untuk mempercepat kecepatan AF dan saat merekam video beresolusi Full HD 1080p. Dengan kecepatan pemotretan beruntun 7 fps, para pengguna tentu tidak akan kehilangan momen berharga dari setiap gerakan atau aksi yang dibidik

Canon EOS 70D

Kamera DSLR besutan Canon ini juga menawarkan jangkauan ISO yang cukup luas yaitu mulai dari ISO 100 sampai 12800. Rentang ISO tersebut masih dapat ditingkatkan menjadi 25600 sehingga membuat kamera EOS 70D ini masih dapat digunakan untuk memotret maupun merekam video dalam berbagai kondisi pencahayaan tanpa harus menggunakan bantuan flash atau pencahayaan tambahan

Dengan kehadiran teknologi terbaru berupa Dual Pixel CMOS AF System, performa autofocus kamera ini pada mode Live View menjadi sangat halus dan cepat sehingga sangat membantu saat proses pengambilan foto atau video yang tajam dan akurat. Rekaman video juga terlihat begitu halus ketika terjadi perpindahan fokus

Baca Juga  Daftar 6 Kamera DSLR Terbaik dengan Spesifikasi Tercanggih

Sama seperti kamera DSLR lainnya, EOS 70D juga dibekali dengan layar seluas 3 inch. Layar LCD tersebut sudah didukung dengan lapisan anti pantul. Kehadiran lapisan tersebut membuat para pengguna tetap merasa nyaman melihat hasil foto atau video meskipun di bawah sinar matahari. Menariknya, Canon juga telah melengkapi layar pada kamera ini dengan teknologi layar sentuh untuk memberikan kemudahan bagi para penggunanya dalam hal pengoperasian. Pengguna bahkan bisa memilih dan memindahkan fokus di area yang diinginkan cukup dengan menyentuh area itu di layar LCD. Selain itu, kamera Canon ini juga sudah didukung dengan fitur WiFi

 

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Kamera Kecil Tahan Air untuk Selfie Polaroid IE090

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^