Manfaat Madu Bagi Tubuh
Mau Sehat? Minum Madu!
Sejak jaman dahulu kala, madu sudah dikenal sebagai salah satu makanan yang mempunyai banyak manfaat. Tak sebatas sebagai pemanis, madu juga dimanfaatkan sebagai obat, bahan perawatan kulit, pengawet makanan, bahkan sebagai “salep” penyembuh luka! itu karena madu bersifat higroskopis (bersifat menyerap air) dan mempunyai kandungan antioksidan tinggi sehingga dapat mematikan kuman dan bakteri. Dalam 100 gram madu, terkandung kalori sebesar ± 330 kal, karbohidrat (82,4 gram), air (17,1 gram), dan protein (0,3 gram).
Tak hanya itu, madu juga kaya akan vitamin, terutama adalah Vitamin B dan C. kandungan mineral dalam madu juga berlimpah, seperti natrium, kalium, kalsium, fosfor, dan magnesium. Madu juga mengandung beberapa enzim, seperti enzim peroksidase, invertase, diastase, katalase, oksidase, serta protease. enzim tersebut sangat berguna dalam proses pencernaan. karbohidrat dalam madu berbentuk fruktosa dan glukosa. keduanya merupakan zat gula monosakarida yang mudah dicerna dan diubah menjadi energi. karenan ya, sangat ideal untuk mengonsumsi madu di pagi hari atau sebelum dan sesudah latihan karena dapat memberi tenaga secara instan. Dalam peranannya menjaga kesehatan tubuh, madu berperan menstimulasi limfosit B dan limfosit T yang akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Madu meningkatkan produksi Hydrogen peroksida yang akan membantu melawan bakteri dan kuman. kandungan antioksidan dalam madu yang berbentuk flavonoid dan polifenol berperan vital dalam melawan efek radikal bebas, menghambat pertumbuhan sel kanker, dan menjaga kesehatan sistem kardiovaskuler. Polifenol berfungsi melindungi pembuluh darah dari kerusakan, meminimalkan pembentukan plak dalam pembuluh darah, dan mencegah oksidasi lemak jenuh. Madu diketahui memiliki efek antiradang karena menghambat reaksi kimia yang menyebabkan peradangan dalam tubuh. Berbeda dengan obatobatan antiradang kimiawi yang memiliki efek samping, madu tidak menimbulkan efek samping.
Simpan madu di tempat yang dingin karena suhu yang tinggi dapat merusak kandungan enzim d an zatzat lain dalam madu. karenanya, sebaiknya Anda tidak mencampur madu dalam air panas. Lebih baik, Anda mengonsumsi madu secara langsung agar nutrisinya tetap terjaga. Walaupun sehat dan bermanfaat, Anda sebaiknya tidak mengonsumsi madu secara berlebih karena dalam 1 sendok makan madu, terkandung 17 gram zat gula. Anda juga harus mengetahui fakta bahwa tidak semua madu memiliki kandungan nutrisi yang sama - tergantung dari asal atau sumber madu – dan cara pengolahannya. Pilihlah madu alami yang mempunyai kandungan air yang rendah dan diolah tanpa menggunakan proses pemanasan
- yandex com vpn video full bokeh lights s1 - November 21, 2024
- yandex browser video bokeh museum - November 21, 2024
- bokeh lights yandex bebas 2021 - November 21, 2024