Harga Terbaru Tablet Lenovo dengan Proyektor
Harga Terbaru Tablet Lenovo dengan Proyektor, Harga 6.5 jutaan, https://teknorus.com/
Portabilitas ketika bekerja kini sangat terbantu oleh perangkat tablet, dan Lenovo Yoga Tablet 2 Pro ini hadir tidak hanya membantu untuk urusan dokumen namun juga presentasi. Dilengkapi proyektor dengan kemampuan proyeksi hingga 50 inci dengan jarak sekitar 2 meter, ini akan menjadi cara yang unik dan menarik namun tetap nyaman ketika melakukan presentasi. Performa proyektornya bagus, sekalipun hanya berkekuatan 40 lumen, namun warna dan detil gambar yang tampil terlihat jernih dan nyaman di mata. Ditempatkan di sisi bawah tablet, proyektor ini seperti sebuah tabung yang menempel rapi pada tablet.
Posisi yang sesuai dengan desain khas tablet Yoga ini menjadikannya aman dari gangguan ketika diaktifkan. Lenovo Yoga Tablet 2 Pro hadir dengan desain yang tidak jauh berbeda dibandingkan Yoga Tablet pendahulunya. Tablet ini memiliki desain yang tipis serta tepi yang memiliki bentuk tabung di bagian bawah layar jika dilihat dari sudut pandang horisontal. Di bagian atas dekat proyektor ada tombol yang ditujukan untuk mengaktifkan dan mengatur kemiringan proyeksi. Terdapat tombol akses khusus kickstand yang kini berukuran lebih lebar, berdampingan dengan kamera dan speaker di bagian belakang. Kickstand terasa lebih kokoh dan dapat dibuka hingga 180 derajat. Saat dibuka, lokasi tombol khusus akses dan kamera meninggalkan lubang pada kickstand sehingga Anda dapat menggantung tablet dengan mengaitkan lubang pada pengkait. Lenovo menambahkan speaker di bagian depan tabung, melengkapi speaker yang berdampingan dengan kamera.
Bentang layar 13 inci termasuk besar untuk ukuran sebuah tablet, namun mampu menghadirkan kesenangan dan kenyamanan saat digunakan menikmati konten multimedia, berkat tampilannya yang kaya warna, jernih dan tajam. Meski dimensinya tipis, menggunakannya tanpa diletakkan di meja atau permukaan datar lain sedikit melelahkan. Menggunakan sistem operasi Android 4.4.2 KitKat, Yoga Tablet 2 Pro hadir tanpa laci aplikasi, memudahkan dalam menjangkau aplikasi. Mengusap layar dari bawah ke atas akan menampilkan bar berisi akses cepat ke beberapa pengaturan serta menu dan fungsi. Tablet ini juga dilengkapi fitur MultiWindow, memungkinkan Anda meluncurkan hingga 3 aplikasi pada jendala secara berdampingan. Berprosesor quad-core, Yoga Tablet 2 Pro memiliki performa mulus serta cepat pada saat menonton video, memainkan game Frontline Commando 2, atau sekedar menjelajahi menu yang tersedia.
Performa Yoga Tablet 2 Pro yang bagus terlihat dari perolehan nilai 13648 pada benchmark Quadrant Standard Edition dan 4549 pada benchmark PCMark for Android. Hasil foto kamera 8 MP jernih, tajam, dan dengan detil terjaga. Noise tetap muncul saat memotret pada kondisi pencahayaan redup, meski tidak mengganggu tampilan secara keseluruhan. Hasil foto kamera depan 1.6 MP cukup untuk sekedar berbagi di media sosial dan video call. Baterai berkapasitas 9600 mAh mampu menjaganya tetap aktif selama 5,8 jam pada pengujian dengan metode pemutaran video beresolusi 1080 x 1920 piksel dengan kecerahan layar dan volume maksimal melalui proyektor, disertai penarikan news feed via email dan Twitter. Layar besar, ditambah kelengkapan fitur proyektor dengan kemampuan proyeksi hingga sebesar televisi 50 inci merupakan daya tarik tambahan untuk tablet ini. Performa yang baik dan antarmuka yang sederhana turut menjadi alasan harus melirik tablet ini.
- japanese video bokeh museum yandex 2020 - November 21, 2024
- yandex bokeh japanese meaning asli mp3 - November 21, 2024
- yandex bokeh - November 21, 2024