Tab Murah 2 Jutaan dengan Stylus LG G Pad III 8.0
LG G Pad III 8.0, Tab Murah Berkualitas Terbaru
Sebagai salah satu produsen elektronik ternama dunia, LG memiliki berbagai produk menarik. Salah satunya adalah tab murah berkualitas yang ada pada produk LG G Pad III 8.0. Tablet terbaru dari LG ini pun menawarkan kualitas yang bisa diandalkan dengan harga tak terlalu mahal.
Tablet terbaru ini telah secara resmi diperkenalkan di Korea Selatan dan Kanada. Di kedua negara tersebut, LG G Pad III 8.0 ditawarkan dengan harga berkisar 2,4 juta rupiah. Sebuah harga yang cukup murah dan bisa disandingkan dengan produk tablet Android menengah lain di pasaran.
Tablet ini hadir dengan layar berukuran 8 inci beresolusi 1920 x 1200 piksel. Di dalamnya, pihak LG menyematkan prosesor octa core Snapdragon 617 dari Qualcomm serta RAM berkapasitas 2GB. Tak lupa, tablet ini juga hadir dengan sistem operasi Android terbaru 6.0.
Pihak LG pun menyematkan berbagai fitur pada produk terbarunya ini. Mulai dari WiFi 802.11ac, Bluetooth 4.1, port USB full size yang bisa dimanfaatkan untuk colokan flash disk, mouse, keyboard dan yang lain. Tak lupa, perangkat ini juga dilengkapi dengan dukungan teknologi internet cepat 4G LTE.
Tablet terbaru ini hadir dalam dua versi, yakni dengan memory internal 32GB dan 16GB. Ada slot microSD yang sanggup menampung memory card berkapasitas hingga 128GB. Dan sebagai pelengkap, tablet terbaru ini hadir dengan kamera utama 5MP di bagian belakangnya.
- Yandex VPN Chrome APK. Rekomendasi APK Streaming 2024 - November 21, 2024
- yandex russia video bokeh museum 2021 asli - November 21, 2024
- 111.90.l50.204 Yandex APK 2024, Streaming Film Bokeh Legal - November 21, 2024