Colorfy Aplikasi Anak Android & IOS untuk Mewarnai
https://teknorus.com , Colorfy, Ketika Tren Mewarnai Hidup Lagi di Era Digital
Mewarnai memang hobi yang asyik danmenyenangkan. Tunggu, itu jika kamu alamidi masa kecil! Menariknya, mewarnai ternyata dialami sebagian kalangan remaja dan dewasa sebagai kegiatan adiktif yang mampu melepas penat kala stres melanda, atau juga sedang lagi merasa bosan.
Tak hanya mewarnai di buku gambar atau secarik kertas, banyak orang mengakui menghabiskan waktu mereka mewarnai lewat sebuah aplikasi bernama Colorfy. Seperti apa sih Colorfy ini, sampai bisa buat banyak orang menatap layar smartphone-nya terus dan menggerak-gerakan jarinya mengisi kolom warna? Setelah mengunduh dan mencobanya selama sebulan, benar terbukti bahwa Colorfy bisa bikin penggunanya kecanduan! Apa saja keunikan aplikasi mewarnai ini? Berikut kami beberkan ulasannya.
Persis Seperti Buku Gambar!
Pertama kali membuka aplikasi ini, yang kami lihat adalah kumpulan koleksi gambar yang bisa diwarnai langsung. Ini mengingatkan kami akan buku gambar anak sekolah yang begitu ikonik, dipenuhi dengan koleksi gambar-gambar karakter kartun lucu dan menarik. Bedanya, konten gambar di Colorfy justru sudah disesuaikan untuk kalangan anak muda dan orang dewasa, di mana dipenuhi dengan deretan pattern dan desain abstrak nan artsy yang digolongkan ke beberapa kategori, seperti hewan, alam, mandala, pattern unik, dan masih banyak lagi. Memang sekilas aplikasi ini hanya berfungsi sebagai buku gambar digital, yang mana pengguna hanya ditugaskan untuk mewarnai. Apakah sampai di situ saja? Tunggu sampai kamu merasakan bagaimana sensasi mengisi warna di setiap ruang yang ada pada objek yang kamu warnai.
Sensasi Mewarnai Tak Pernah Seseru Ini
Mungkin inilah yang ditawarkan Colorfy, di mana sensasi mewarnai tidak akan pernah bisa membuat penggunanya menjadi setekun dan seteliti ketika mereka sedang fokus mengisi tiap kolom warna pada ruang objek yang diwarnai.
Bedanya, mewarnai di aplikasi ini dengan di buku gambar aslinya adalah ketika di buku gambar asli mewarnai semudah menjentikkan tangan, namun aplikasi Colorfy akan memaksa kamu untuk benar-benar fokus dengan warna yang dipilih serta memastikan tidak ada ruang yang belum diwarnai. Ketika usai mewarnai, kamu pasti akan mendapat kepuasan tersendiri, yang tidak bisa dijelaskan dengan kata-kata. Lagi lagi inilah yang menjadi keunikan Colorfy, di mana menstimulasi perasaan pengguna menjaadi senang dan membuat mood pengguna berwarna kembali setelah melihat prakaryanya mencapai hasil yang begitu maksimal. Bisa disimpulkan, mewarnai di Colorfy menurut kami sangatlah menyenangkan, dan bisa juga menjadi wadah terapi. Entah itu untuk melepas stres, mengisi waktu luang, atau hanya ingin melatih kesabaran dan konsentrasi. Selain itu, pengguna pun bisa membagikan prakaryanya ke media sosial sebagai bonus agar teman temannya bisa melihat seperti apa hasil yang telah dicapai.
Sumber Majalahmos.com 25 Desember 2015
- Daftar Tabel Shio 2023 2024 Togel Lengkap Dengan Arti Mimpi - November 3, 2024
- Download X8 Speeder Merah Tanpa Iklan Versi Terbaru 2023 - November 1, 2024
- Cara Hack Slot Pragmatic / Cheat Slot Pragmatic Terbaru 2023/2024 - November 1, 2024