Otomotif

Mobil SUV Diesel Bekas Murah Harga 200 Jutaan

Follow Kami di Google News Gan!!!

Mobil SUV Diesel Bekas Murah Harga 200 Jutaan - T ak terasa sudah satu dekade Toyota Fortuner menjadi medium SUV yang mencitrakan kegagahan setiap pemiliknya. Meski eksistensinya mulai terusik oleh serangan rivalrivalnya, tapi Toyota Fortuner terus maju melangkah dengan serangkaian ubahan-ubahan minor yang mengikuti perkembangan zaman. Tapi sekarang, saatnya Toyota Fortuner bertransformasi menuju level yang lebih tinggi. Hal ini pun terbukti saat Toyota melansir All New Fortuner di Thailand, Juli lalu. Dan bersiap-siaplah untuk terkejut saat melihat Toyota Fortuner yang di luar ekspektasi kebanyakan, malah tampil jauh melebihi versi terdahulunya. Mantap! Masih mempercayakan platform IMV yang di-upgrade, All New Fortuner kini memiliki postur yang lebih ramping.

Jika diteliti lebih jauh, All New Fortuner kini 90 mm lebih panjang (4795mm), 15 mm lebih lebar (1855mm), tapi sayangnya 15 mm lebih pendek (1835 mm) ketimbang Fortuner generasi sebelumnya. Bicara soal eksterior, tim RnD Toyota Fortuner patut diberikan apresiasi tinggi atas keberhasilannya dalam menampilkan All New Fortuner lebih maskulin, sporty, dan premium. Hal ini terasa sekali saat Anda memandangi garis desain tegas dengan lekukan dinamis yang menjadi fokus utama perubahan eksterior All New Fortuner. Dari fascia depan depan, Anda akan disambut oleh gril trapezoid berlapis krom, selaras dengan “rumah” bagi bi-beam LED headlamp dan LED daytime running light yang berbentuk pipih nan tajam.

Kehadiran fog lamp berlapis aksen krom pada bagian bezel nya pun semakin memperkuat karakter tampilan All-New Fortuner. Nuansa dinamis amat kental terasa saat Anda beralih menuju bagian samping All-New Fortuner. Berdiri di atas velg sporty berdiameter 18 inci, garis desain yang lebih dinamis terasa kental dan berhasil memberikan efek “fl oating roof” pada bagian pilar C. Untuk bagian belakangnya sendiri, All-New Fortuner mensinergikan bagian LED rear lamp dengan aksen krom di bagian atas plat nomor, serta semakin sporty berkat roof spoiler. Di balik kap mesin depan tersemat tiga pilihan mesin, dua diesel dan satu bensin. Untuk diesel menggunakan mesin baru, 2.4 liter 2GD-FTV berkekuatan 147 dk dan torsi 400 Nm, dan 2.8 liter 1GD-FTV yang sanggup menghembuskan tenaga 174 dk dengan torsi 450Nm. Sedangkan untuk versi bensin, masih setia dengan mesin 2.7 liter 2TR-FE yang mampu memproduksi tenaga hingga 163 dk dan torsi 245 Nm. Untuk versi diesel 2.8 liter dan bensin 2.7 liter tersedia dengan sistem penggerak 2WD dan 4WD, sedangkan untuk versi diesel 2.4 liter sayangnya hanya tersedia untuk versi 2WD. Meski begitu, semua tipe mesin memiliki opsi transmisi yang sama, yakni manual 6-percepatan atau Automatic Sequential Shift 6-percepatan.

Baca Juga  Modifikasi Audio Mobil

Agar pengendalian semakin mantap, All-New Fortuner sudah ditunjang f tur berkendara yang pastinya menambah keberanian Anda untuk melibas medan-medan ekstrim. Beberapa f tur tersebut ialah ABS, EBD, Vehicle Stability Control,Trailer Sway Control, Traction Control, Hill Assist Control, serta Hill Descent control yang khusus tersedia untuk versi diesel 2.8 liter 4WD. Kini interior All-New Fortuner jauh lebih segar, mewah, nyaman, serta ditunjang material kulit dan f tur-f tur futuristik. Dipastikan tujuh penumpang yang sanggup All-New Fortuner akomodir akan merasa nyaman saat berkendara.

Mari lupakan jauh-jauh desain dashboard Fortuner generasi terdahulu, dashboard All-New Fortuner kali ini jauh lebih baik! Pasalnya, desain dashboard AllNew Fortuner kini lebih premium lewat kombinasi warna hitam dan cokelat, berpadu dengan aksen silver. Kendati lebih premium, kesan ergonomis tetap dipertahankan di dalam kabin All-New Fortuner. Mengintip spek di Thailand, di dalam kabin dijejali sistem infotainment lengkap mulai dari layar 7 inci TFT touch screen, beserta enam buah speaker. Head unit yang sanggup memutarkan f le audio video dari DVD, bluetooth, USB, dan Aux port, serta dilengkapi voice recognition dan sistem navigasi. Untuk kontrol multimedia dan cruise control kini bisa Anda lakukan langsung melalui lingkar kemudi berpalang empat yang dilapisi material kulit.

Baca Juga  Toyota Transmover, Spesifikasi Harga Toyota Transmover Second

Hebatnya lagi, kini di balik lingkar kemudi terdapat paddle shift yang lebih memudahkan saat memindahkan gigi transmisi. Beberapa f tur lain yang sukses mencuri perhatian adalah keyless smart entry, start/stop button, electric tailgate, digital AC, MID di instrument cluster, power socket, serta glove box yang berfungsi sebagai “pendingin” minuman kaleng Anda. Soal keselamatan, All-New Fortuner siap menjamin Anda dan seluruh penumpang lewat keberadaan tujuh buah airbag. Kita tunggu saja kehadirannya nanti di Indonesia.

Harga Bekas Fortuner G 2.5 TRD'S AT 2013 : 290 Jutaan

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Daftar Mobil Sedan Mewah Terbaru dan Terbaik di Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^