Otomotif

Penjualan Produk Suzuki Meningkat Ini Datanya

Follow Kami di Google News Gan!!!

Penjualan Produk Suzuki Meningkat Ini Datanya

Sepanjang 2017, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengklaim berhasil menorehkan penjualan yang impresif. Kinerja ini mampu melampaui kinerja industri otomotif terutama mobil, baik sisi penjualan domestik maupun ekspor. Sepanjang 2017, penjualan Suzuki secara wholesales(pabrik ke dealer) melonjak hingga 20% menjadi 111.660 unit dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 92.950 unit. Pencapaian ini membuat PT SIS membukukan kenaikan signifkan dibandingkan penjualan wholesales mobil nasional yang hanya tumbuh 1,6 % sebesar 1.079.308 unit pada tahun ini. Dengan hasil ini, pangsa pasar wholesalesSuzuki pun meningkat dari 8,75% menjadi 10,35%. Tak hanya penjualan wholesales, ritel Suzuki juga tumbuh 9,5% menjadi 107.185 unit dari tahun sebelumnya 97.872 unit. Hasil yang baik mengingat penjualan mobil secara ritel nasional turun 0,4% menjadi 1.069.394 unit dari tahun lalu. Pencapaian ini membuat PT SIS membukukan kenaikan penjualan di tengah pelemahan pasar ritel mobil nasional, yaitu pangsa pasar yang naik dari 9,1% pada 2016 menjadi 10,02%. “Hasil yang baik ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh bagian Suzuki Indonesia dan juga respon positif masyarakat Indonesia setelah peluncuran beberapa model baru. Seperti peluncuran Ignis, Baleno dan New SX4 S-Cross, dominasi di segmen low pick up melalui peluncuran Suzuki Carry New Pick Up, serta peluncuran low multipurpose vehicle (LMPV) Suzuki Ertiga Diesel Hybrid. Hasil ini juga didukung tumbuhnya penjualan Suzuki Ertiga di tengah persaingan pasar yang kian ketat,” ujar Setiawan Surya, 4W Deputy Managing Director PT. SIS dalam acara Suzuki Media Gathering 2018 di Empirica SCBD (7/3).

Baca Juga  Review, Spesifikasi, Harga Lamborghini huracan Spyder

Kinerja eKspor CiamiK

Suzuki juga berhasil meraih torehan positif di ekspor. Totalnya naik 44% menjadi 63.568 unit dari 44.125 unit. Ekspor terdiri dari mobil utuh (completely built up/CBU) dan terurai (Completely Knock Down/CKD). Ekspor CBU melejit sebesar 24,6% menjadi 28.504 unit pada 2017, dibandingkan dengan 2016 yang hanya sebanyak 22.861 unit. Sedangkan ekspor dalam bentuk CKD juga naik tajam, sebesar 65% menjadi 35.064 unit dari 21.264 unit. Suzuki APV jadi yang terbanyak diekspor, yakni 16.308 unit. Meski begitu, Ertiga mencetak ekspor tertinggi hingga 95% menjadi 12.196 unit tahun lalu dari sebelumnya 6.258 unit. Lonjakan volume membuat nilai ekspor Suzuki Indonesia menyentuh level tertinggi dalam enam tahun terakhir, yaitu sebesar Rp 5,2 triliun pada 2017, naik 33 % dari 2016. Komposisi masing-masing, total ekspor CBU mencapai Rp 2,9 triliun, CKD Rp 1,8 triliun, dan komponen Rp 500 miliar. Ekspor Suzuki menyasar ke 56 negara, sementara itu ekspor suku cadang sepanjang 2017, pertumbuhan secara total menyentuh 7,1% sebanyak 95.490 pieces dibanding tahun lalu yang hanya 89.187. Sebanyak 91 distributor Suzuki global menjadi tujuan ekspor suku cadang yang mencakup 78 negara.

Baca Juga  4 Tips Memilih Mobil Bekas

ToreHan sUZUKi r2

Divisi R2 (Roda 2) PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) juga mengklaim menorehkan angka positif sepanjang 2017. Saat pasar roda dua secara nasional turun 0,8%, Suzuki berhasil mencetak pertumbuhan penjualan tertinggi sebesar 27%. Torehan penjualan wholesales tercatat 72.191 unit dengan pangsa pasar 1,2% dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 56.284 unit. Lonjakan tersebut merupakan andil model baru, terutama GSX-R150 dan GSX-S150. Keduanya menjadi penyumbang terbesar penjualan motor Suzuki tahun lalu. Selain GSX Series, Suzuki juga kembali memproduksi dan meluncurkan Suzuki New Smash FI dan Suzuki Nex, sehingga total line up menjadi enam tipe. “Pada 2017, merupakan tahun kebangkitan bagi kami. Hal ini tidak terlepas dari kepercayaan konsumen setia Suzuki atas produk baru Suzuki. Banyak prestasi yang telah kami capai seperti peluncuran sports bike GSX-R150 yang mampu menarik minta anak muda di perkotaan sehingga berkontribusi pada penjualan di wilayah Jabodetabek yang melompat dari 29,2 % menjadi 36,6 %,” ungkap Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Department Head PT. SIS.

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Harga Mobil Terbaru dengan Atap Terbuka, Mercedes-AMG S 63

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^