NewsSamsungSmartphone / Tablet Pendatang Baru

Review Tablet Terbaik Samsung 2016, Galaxy Tab S2 8.0

Follow Kami di Google News Gan!!!

Review Samsung Galaxy Tab S2 8.0 Indonesia

 

Setahun silam, Samsungmerilis dua tablet Galaxy TabS. Dua varian ditawarkan.Masing-masing 10,5 inch dan 8,4 inch. Konsumen tak diberi kesempatan menikmati tablet yang lebih handy. Sementara penyuka tablet 8 inch justru tengah menanjak.

 

Produk jadul Samsung yakni tablet Samsung Galaxy Note 8 (2013), Samsung Galaxy  Tab 3 8 (2013), dan Tab 4 8 (2014). Tapi speknya tak lebih baik dari Tab S. Generasi Galaxy Tab S menjelma menjadi Tab S2 tahun ini. Dan keluar dalam dua varian, 9,7 inch dan 8 inch. Persis seperti langkah Apple pada iPad-nya. Kami tes varian kedua. Membicarakan Galaxy Tablet barangkali sudah bukan pada soal form factor dan desain. Namun tentang konten. Hal ini lah yang jadi concern Samsung untuk melakukan ekspansi. Apalagi berada di dalam bodi si seksi satu ini.

 

Samsung galaxy tab s2

 

  • Bodi + Desain

Harus diakui konsep desain Samsung mengalami lompatan, terutama ketika mengeluarkan seri A. Nah desain seri  A kemudian menjadi template dasar pada smartphone (termasuk Galaxy S), bahkan tablet-nya pun dirancang se-in line mungkin. Galaxy Tab S2 8.0 memang menakjubkan. Nyaman digenggam (bukan lagi dibopong), pas dengan telapak tangan orang Asia, dan sukses memangkas bodi hingga setebal 5,6 mm. Tertipis di kelasnya (Xiaomi Mipad 8,5 mm, Asus Zenpad S 8 tebalnya 6,8 mm). Desain unibody, dengan framing stainless kekar, ramping. Layar seluas (diagonal) 8 inch, memenuhi penampang depan hingga 74 persen. Lawannya, Asus Zenpad S 8 hanya sampai 72 persen. Makin tinggi makin efi sien. Dua grill speaker mengapit dua rongga (audio 3,5 mm dan microUSB). Dan, kedua speaker adalah stereo. Bukan akal-akalan, ada produk yang punya dua grill speaker tetapi sebenarnya hanya menancapkan satu speaker.

Baca Juga  Wajib Ditonton! 4 Fakta Menarik tentang Film Ketika Berhenti Di Sini

 

  • Menu + Interface

Membeli Galaxy Tab S2 8 bukan hanya soal kemudahan menggunakan atau karena desain yang slip pun handy. Melainkan karena Anda butuh eksplorasi konten. Bukan hanya karena lebih nyaman bermedia sosial atau chat, tetapi karena Anda bisa menjadi seorang DJ dadakan karena ada aplikasi Soundcamp. Membuat desain buku digital lantaran tersedia aplikasi Story Album dan Scrapbook. Berselancar lebih lega dibanding smartphone, sebab browser tersedia dalam jenis native dan Chrome. Membaca buku atau majalah elektronik lebih mudah daripada pergi ke lapak atau toko buku. Samsung bahkan punya newstand bertajuk S Lime. Selain Anda juga bisa dapatkan lewat Scoop, Wayang Force, Mahoni (MI), dll. Tabloid SINYAL tersedia di semua aplikasi tersebut. Anda ingin program bugar nan sehat? Silakan minta bantuan S Health, yang sudah terintegrasi dengan wearable device. Program gemar menggambar bisa Anda tumpahkan ke apps ArtRage. Kalau Anda agak kesulitan membuat fi le Words, temukan aplikasi yang disediakan Microsoft. Di dalamnya ada Word, Excel, PowerPoint, OneNote, juga cloud OneDrive, dan Skype. Tetapi Samsung sediakan gratis apps Hancom Of ie yang menurut SINYAL lebih familiar. Bagi kaum muslim, perkaya khasanah Islamiah memanfaatkan aplikasi Salaam. Ini juga gratis dan siapkan “modal” space memori sebesar 23 MB saja. Tak heran jika ruang Galaxy Essentials (di dalam Galaxy Apps) adalah tempat yang eksklusif bagi pengguna. Untuk pengelolaan pemakaian tablet percayakan ke Smart Manager. Membuat agenda harian serahkan ke S Planner

 

  • Kinerja

Samsung memilih memakai chipset buatan sendiri, Exynos 5433 (64 bit) seperti yang digunakan Galaxy Note 4. Prosesor dengan clock speed mencapai 1,3 GHz. Memakai OS Android Lollipop (v 5.0.2). Sementara prosesor grafi snya memakai Mali T760. Beberapa sensor yang menyertai antara lain gravity, akselerometer, e-compass, sensor cahaya, proximity, dan sensor gyro. Hasil uji tiga mode tes Kami menunjukkan rapor sebagai berikut;

 

Antutu 44934

Nenamark 59,3 Fps

Quadrant 27847

Antutu: Browser 23676

 

Dibandingkan Asus Zenpad S 8.0, hasil uji AnTuTu terlihat di atas. Gacoan Asus ini hanya menembus angka 33177. Tetapi nyaris sama dengan tablet Android Nokia N1 yang sedikit lebih baik (45875). Artinya, Galaxy Tab S2 secara teknis sanggup menunjukkan performa terbaik di kelasnya. Daya tahan baterainya terhitung rata-rata. Baterai bekerja optimal di suhu 24,7 derajat Celcius. Untuk keperluan menghemat tenaga, disediakan setingan sendiri di pengaturan baterai. Tetapi Anda bisa akses langsung ke aplikasi Smart Manager. Selain itu, tablet satu ini juga belum dilengkapi aplikasi Quick Charging

Baca Juga  Spesifikasi, Harga, Tablet Terbaik buat Game dan Kerja, Samsung GALAXY Tab S2

 

  • Multimedia

Sebuah tablet memang tak didedikasikan sebagai jagoan potret atau rekam video. Tetapi setidaknya tablet berbobot 272 gram ini didukung oleh beberapa aplikasi olah foto dan video. Baik yang telah terinstal maupun perlu unduh. Mode selfi e ikut ditambahi capture lewat gesture gerak jemari tangan. Kamera utama 8 MP dilengkapi dengan sub-menu beberapa pilihan resolusi (dari 8 MP hingga 2,4 MP), pun tersedia rasio aspek mulai 16:9 sampai 1:1. Sedangkan ukuran video tersedia empat opsi (QHD, FHD, HD, dan VGA). Opsi terbaik adalah memakai FHD yang dilengkapi efek video dan stabilisasi video. Selain itu masih ada penyetelan mode Panorama, HDR, kamera ganda, mode Pro (setelan kustom), hingga gambar virtual. Untuk yang terakhir ini, Anda bisa mengambil gambar dengan cara memutari objek bidikan. Hasilnya sebuah foto yang bisa dilihat dari segala sisi. Di kubu Audio Player, Samsung memberikan mode penyetelan sound, SoundAlive. Aplikasi ini menawarkan beberapa cara pengaturan. Mulai kustom tujuh level audio, kustom setelan bass-treble dan vokal-instrumen, pun ditambah adjust efek 3D dan Bass Booster. Kualitas audio bermutu stereo bisa dinikmati lewat dua speaker di bawah

 

 

  • Value For Money

Lawan terdekatnya adalah Asus Zenpad S 8 yang belakangan juga telah hadir di Indonesia. Harga yang ditawarkan di kisaran Rp 4,5 jutaan. Tetapi RAM-nya hanya 2 GB. Galaxy Tab S2 ini memakai RAM 3 GB. Selain itu dalam hal eksklusifi tas konten, Samsung menawarkan lebih banyak aplikasi dan memenuhi kebutuhan banyak hal. Seri ini sebenarnya sekelas dengan iPad Mini 2 yang sudah keluar lebih dulu. Tablet Apple satu ini untuk yang 32 GB (seluler dan Wi-Fi) dijual lebih tinggi dibanding Tab S2 8 inch. Masih di angka Rp 6,5 jutaan. Dengan kata lain, Samsung Galaxy Tab S2 8.0 masih di bawah iPad Mini 2 tetapi di atas rata-rata tablet Android 8 inch lainnya

Baca Juga  Trading Forex: Pengertian dan Langkah Jitu untuk Menghasilkan Keuntungan

 

Review Samsung Galaxy Tab S2

 

 

Sumber : Majalah Sinyal Edisi 23 oktober - 5 November 2015

Tech.id Media ( Aldy )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^