Kesehatan dan Gaya Hidup

Tips Diet Sukses Tanpa Olahraga

Follow Kami di Google News Gan!!!

Tips Diet Sukses Tanpa Olahraga

Karier meroket di tahun depan? Bagus! Percintaan makin serius? Harus! Tubuh makin ideal? Wajib. Banyak rencana yang telah kita siapkan untuk menyambut tahun yang baru. satu di antaranya adalah target menurunkan berat badan atau memeroleh tubuh yang lebih ideal. salah satu pilar untuk mendapatkan tubuh idaman itu adalah diet atau mengatur pola makan.

Jika di tahun ini diet anda stagnan, maka lampiaskan “dendam” akan kegagalan anda itu di tahun mendatang. Tapi, jangan asal balas dendam dengan membabibuta – atau anda hanya akan mengulang kesalahan yang sama tahun ini. anda butuh strategi yang lebih jitu untuk memenangkan peperangan ini.

 

Berikut kami berikan 20 tips resolusi terbaru yang dapat menjadi strategi anda untuk sukses diet.

 

  • 1.Miliki pasangan yang sevisi.

Penelitian dari kansas state University menemukan bahwa pasangan yang memiliki visi yang sama dalam menjalankan pola hiduo sehat akan saling mendukung. seseorang yang mempunyai pasangan yang menjalankan diet akan 200% lebih keras berusaha dan lebih lama dibandingkan yang lainnya. selai karena faktor kompetisi, pasangan akan menjadi kontrol efektif jika kita mulai melenceng dari komitmen bersama.

 

  • 2.Tentukan target diet sesuai kemampuan.

Menargetkan turun 7 kg dalam sebulan bukanlah solusi yang kami sarankan. sebaiknya anda menetapkan target memangkas bobot tubuh sebanyak 1 - 3 kg per bulan terlebih dahulu atau setengah kilo setiap minggunya. Coba terapkan dalam satu bulan. apabila tidak tercapai, turunkan sedikit target itu. “Yang terpenting, beri waktu pada tubuh untuk menyesuaikan dengan metabolisme baru yang anda ciptakan,” ujar dr. Pauline endang Praptini, sp. gk, dari dokter ahli gizi klinik dari rsUP Fatmawati Jakarta.

 

  • 3.Hindari diet terlalu ketat.

hindari terlalu memaksakan pola diet yang   ingin jalani. anda dapat membuatnya tidak terlalu beda dengan pola makan anda yang sekarang. anda bisa mulai berlatih menjalani pola makan sehat sedikit-sedikit. “Misalnya dengan mengontrol porsi makan, mengurangi konsumsi garam, hindari makanan yang digoreng, cukup minum air dan menghentikan emotional eating,” saran dr. Pauline.

 

  • 4.tidur berkualitas.

Masukkan ‘kualitas tidur yang baik’  anda ke dalam daftar resolusi anda. “Normalnya, anda tidur dalam waktu 8 jam setiap malamnya agar tidak meningkatkan hormon ghrelin. singkatnya, ketika anda merasa lelah, hormon di dalam tubuh anda akan merangsang rasa lapar dan menyebabkan makan berlebihan,” ujar jim White rD, konsultan diet personal sekaligus ahli diet ternama di amerika serikat.

Baca Juga  khasiat hasbunallah wanikmal wakil nikmal maula wanikman nasir

 

  • 5.Meditasi.

Di tahun 2017, buatlah sebuah komitmen untuk bermeditasi setiap 10 menit tiap hari. Latihan ini dapat membuat anda lebih tenang dan mengurangi tingkat emosional anda sehingga dapat menurunkan berat badan. “seseorang yang rajin bermeditasi akan kehilangan berat badan dan menjaganya lebih mudah dibandingkan mereka yang tidak,” ujar Dana james cDn, pakar nutrisi dari Food Coach NYC.

 

  • 6.Perbaiki pola makan.

Cobalah untuk memperbaiki pola makan anda dengan gizi yang seimbang, melalui konsumsi karbohidrat kompleks, protein, lemak, vitamin dan mineral. Contohnya, dalam satu piring makan anda isilah setengah piring dengan sayur dan buah-buahan yang mengandung banyak vitamin. seperempat diisi dengan protein seperti ikan, ayam atau kacang-kacangan. Dan, seperempat lagi dengan karbohidrat kompleks seperti biji-bijian utuh dari beras atau gandum.

 

  • 7.hindari terobsesi pada tanggal.

Hindari terlalu terobsesi pada tanggalmengawali atau berakhirnya target diet anda. itu akan mengkibatkan anda menjadi terlalu terpaku. Profesor eviator zerubavel dari rutgers University menjelaskan bahwa yang paling penting adalah mengidentifikasi momen saat anda dapat membuat perubahan yang dapat diubah. Jangan terlalu terpaku dengan keyakinan atau paham kebanyakan orang. Mengapa? karena ini hanya akan membebani pikiran anda yang akhirnya membuat anda tidak fokus dengan tujuan anda sendiri.

 

  • 8.Fokus dan perhatikan kesehatan

Profesor abigail saguy dari University of anda. California mengatakan, anda harus fokus pada kesehatan dan asupan nutrisi yang lebih baik, serta melakukan olahraga. Hindari kebiasaan merokok dan mengonsumsi alkohol. Memiliki gaya hidup yang sehat tidak hanya bermanfaat bagi program diet anda saja, namun dapat membuat anda lebih sehat dan bugar.

 

  • 9.Masak sendiri.

Bukan berarti seorang pria tidak bisa memasak sendiri, bukan? Daripada anda makan produk-produk siap saji, sebaiknya anda menyiapkan menu harian anda di rumah, tentunya dengan aneka jenis makanan sehat dan kaya akan nutrisi. Bonusnya, memasak selama 30 menit dapat membakar kalori 70 hingga 122,5 kcal.

 

  • 10.ubah pola makan dan latihan anda

Jika daftar makanan dan latihan  anda sebelumnya tidak membuahkan hasil, kini saatnya anda merubahnya untuk resolusi diet terbaru. “sebaiknya, anda mengganti menu makan dan menu latihan yang lebih sesuai dengan tujuan program penurunan berat badan anda,” ujar elizabeth Ward, Ms, rD, pakar nutrisi sekaligus penulis buku Healthy Foods, Healthy Kids.

 

  • 11.kendalikan stres.

Buatlah manajemen stres kali ini  “ Sebaiknya, Anda mengganti menu makan dan menu latihan yang lebih sesuai dengan tujuan program penurunan berat badan Anda.” menjadi prioritas anda. Banyak yang dapat anda lakukan untuk mengurangi tingkat stres, seperti berolahraga. Namun, anda juga dapat mencoba untuk melakukan sesuatu kreatif yang mana dapat menghasilkan senyawa otak senang. Menjalani kreativitas dapat anda lakukan semudah menyanyi di kamar mandi, mengambil foto dan bermain dengan keluarga,” ujar Patricia Bannan, ahli diet ternama di Los angeles.

Baca Juga  Grammar Bahasa Jerman, Ini 5 Aturan Wajibnya

 

  • 12.ambil foto “before”.

Mungkin ini terdengar sepele, namun percayalah mengambil foto “before” akan memberi anda motivasi, seperti apa anda sekarang dan apa yang ingin anda capai. sekali anda melihat perkembangan tubuh anda, semakin termotivasi anda untuk mencapat target anda selanjutnya.

 

  • 13.tinggalkan soda.

sebuah studi di  American Journal of Clinical Nutrition tahun 2012 mengemukakan bahwa orang yang beralih dari soda ke air mineral memiliki kemungkinan kehilangan 5% berat badan dua kali lebih besar setelah 6 bulan daripada orang yang tetap mengonsumsi soda walau menjalankan diet.

 

  • 14.Hajar dengan HIIT

melibatkan latihan berintensitas hiit. tinggi, misalnya berlari dengan kecepatan 90% dari detak jantung maksimal anda lalu diikuti dengan latihan berintensitas rendah seperti berjalan dengan kecepatan normal. studi dari University of New south Wales australia tahun 2008 menunjukkan bahwa orang yang melakukan HiiT tiga kali seminggu menghilangkan lemak tubuh 11% lebih banyak dalam 15 minggu daripada mereka yang hanya melakukan latihan kardio biasa,

 

  • 15.Monitor konsumsi makanan dan aktivitas fisik.

saat ini anda bisa miliki aplikasi di smartphone yang dapat menganalisis asupan harian dan aktivitas fisik anda, seperti Noom Coach: Weight Loss atau endomondo untuk aktivitas fisik. ini sangatlah membantu!

 

  • 16.Bike to Work!

resolusi baru tidak hanya baru pada pola makanan saja, tapi pola aktivitas anda juga salah satunya bersepeda ke kantor. Bersepeda selain dapat mengurangi polusi udara, juga bermanfaat untuk memperlancar sirkulasi darah dalam tubuh anda yang mana baik sekali untuk menurunkan tekanan darah. Dengan kecepatan minimal 15 km/ jam, anda akan membakar kalori sebanyak 290 kcal.

 

  • 17.Menambah waktu latihan.

Mungkin sebelumnya anda hanya berlatih sekali dalam seminggu, kini tambahkan waktu tersebut menjadi 2-3 hari. Fungsi menambahkan waktu secara berkala ini agar tubuh anda dapat beradaptasi dengan latihan yang anda lakukan.

 

  • 18.Berlatih lebih lama.

Mau hasil lebih maksimal daripada tahun lalu? Tambahkan waktu latihan sekitar 10 - 20 menit agar proses pembakaran kalori bertambah. Yang terpenting adalah anda melakukannya secara konsisten dan dapat bertahan lama.

 

  • 19.tidak melewatkan sarapan.

Bekerja dalam keadaan perut kosong  akan menyulitkan anda berkonsentrasi. Hindari makanan yang manis-manis, karena bisa membuat anda merasa kenyang tapi juga membuat anda mengantuk. “Untuk mengontrol selera makan, pilihlah sarapan dengan komposisi karbohidrat seimbang. sedangkan makanan yang kaya serat, seperti sayur, buah dan sereal dapat menstabilkan gula darah, sehingga anda merasa kenyang,” saran dr. titi sekarindah, Ms, sp. gk, spesialis gizi klinis dari rs Pusat Pertamina (rsPP) Jakarta.

Baca Juga  khasiat daun pegagan

 

  • 20.hargai diri anda.

Dalam resolusi baru  anda, hindari makanan sebagai penghargaan anda. Menurut leah kaufman, ahli nutrisi di University Columbia menyarankan agar anda memberi penghargaan diri anda dengan latihan ringan yang menyenangkan dan menyegarkan, seperti berenang atau joging di pantai bersama pasangan, daripada mengadakan “pesta kecil” dengan membuka beberapa botol cocktail.

Tech.id Media ( Aldy )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^