Otomotif

Mobil Keluarga, Baru, 100 jutaan Terbaik, Daihatsu Sigra

Follow Kami di Google News Gan!!!

Mobil Keluarga, Baru, 100 jutaan Terbaik, Daihatsu Sigra

Proporsinya tampak pas, dengan desain wajah yang sangat bisa diterima oleh banyak orang. Sementara dari belakang penampilannya lebih mendekati sang kakak Xenia. Masuk ke dalam kabin terasa mudah dengan baris depan memiliki leg room yang memadai. Posisi tuas transmisi yang menggantung dan terpadu dengan dashboard serta tuas rem tangan ditempatkan rendah di bawah depan konsol tengah menjadi susunan yang pintar untuk menghasilkan efek ruang kaki lebih lega namun tetap memiliki akses yang baik.

mobil-100-juta-an-terbaru-baru-daihatsu-siegra-1

Posisi duduk memang terasa sedikit tinggi dan tegak, namun masih dapat ditoleransi untuk saya yang memiliki postur tinggi 178 cm. Headroom­nya pun masih tersisa banyak. Sayangnya, walaupun bangku bisa disesuaikan secara standar, tidak tersedia pengaturan untuk posisi lingkar kemudi sehingga Anda harus menerimanya dengan lapang dada. Visibilitas terhitung baik walaupun ujung depan mobil tidak kelihatan dan perlu perkiraan awal untuk kemudian terbiasa dengan jaraknya. Oh ya, bangku pengemudinya menggunakan headrest yang menyatu dengan sandaran dan terasa pendek untuk saya.

mobil-100-juta-an-terbaru-baru-daihatsu-siegra-2

Duduk di baris kedua sebagai penumpang pun terasa nyaman dengan ruang kaki yang lebih dari cukup untuk mobil di kelasnya. Jika kurang lega, Anda dapat memajukan atau memundurkan jok selain dari memiringkan sandaran, cukup mengejutkan untuk mendapati fitur ini di kelasnya. Baris ketiga dapat diakses dengan mudah dengan melipat jok baris kedua. Memang terasa sempit, namun masih jauh lebih baik dibanding kompetitor. Daihatsu Sigra menggunakan Air Circulator di baris kedua. Fungsinya berbeda dengan AC Double Blower yang mana Air Circulator berfungsi sebagai penerus udara yang dihasilkan oleh pendingin suhu kabin di depan ke belakang, kira­kira seperti kipas exhaust pada bangunan yang membuang udara dari dalam ke luar. Saat dicoba, embusan anginnya terasa hingga baris ketiga. Mobil yang kami gunakan adalah Sigra tipe R Deluxe sebagai varian tertinggi.

Baca Juga  Rekomendasi HP Baru Harga 1 Jutaan Terbaik, Spesifikasi Mumpuni!

 

Pada Sigra Tipe X dan R menggunakan jantung mekanis berkode 3NR­VE, 1.197 cc, 4­silinder Dual VVT­i dengan daya 87 hp pada 6.000 rpm dan torsi 108 Nm yang tersedia pada 4.200 rpm. Rasa berkendara rata­rata baik dengan bobot putar kemudi terasa pas dan tingkat presisi yang cukup sesuai. Radius putarnya pun terbilang kecil dengan angka 4,5 meter sehingga mendukung pengendalian dinamis di perkotaan maupun saat parkir. Bantingan suspensi terasa lebih baik dibanding kedua saudaranya, dan lebih stabil ketimbang Xenia, yang disebabkan oleh stabiliser dan dimensi lebih kecil. Saat mencoba Sigra bertransmisi manual 5­speed melalui jalanan menanjak dengan jumlah penumpang lima orang termasuk pengemudi dan satu orang duduk di baris ketiga, Sigra masih dapat mengatasinya tanpa masalah. Cukup atur momentum dan posisikan tuas transmisi pada gear yang sesuai.

 

Sayang saya tak sempat mencoba kemampuan menanjak dari Sigra bertransmisi otomatis 4­speed, namun seharusnya tidak ada masalah melihat dari kemampuan yang ditawarkan Sigra manual. Melalui jalanan tak rata pun bukan masalah bagi Sigra dengan bekal ground clearance mencapai 180 mm. Saat perjalanan kembali ke BSD, saatnya saya menjajal transmisi otomatis di tol Jagorawi. Sayangnya konvoi kendaraan tidak mengizinkan kami berlari kencang, namun cukup untuk merasakan cruising santai dengan sesekali berakselerasi lebih cepat.

Baca Juga  Temukan HP Baru Terbaik di Bawah 2 Juta: Panduan & Rekomendasi

 

Transmisi otomatis terasa kurang sigap merespon input dari kaki, walaupun masih dalam batas wajar. Sigra juga tawarkan fitur sensor depan, Dual SRS Air Bag, rem ABS, dan Eco Indicator pada panel instrumen yang membantu berkendara lebih hemat bahan bakar. Pengujian yang dihadirkan PT ADM memang terasa singkat dan kami belum puas merasakan performa Sigra, termasuk menghitung angka konsumsinya. Walaupun begitu, sudah memberikan gambaran besar seperti apa posisi Sigra di keluarga Daihatsu maupun di persaingan LCGC. Dengan tawarkan ruang lebih untuk dinikmati, mesin baru, dan harga bersaing, Daihatsu Sigra jelas menjadi pilihan baru yang sangat segar di kelasnya

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Ulasan Infinix Hot 10i: Smartphone dengan Spesifikasi Terbaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^