Kesehatan dan Gaya Hidup

Tips Agar Pernikahan Langgeng dan Awet Ala Intan Nur Aini

Follow Kami di Google News Gan!!!

Tips Agar Pernikahan Langgeng dan Awet Ala Intan Nur Aini

Mesti Pacaran,MiniMal sebulan sekali

Sibuk sebagai istri dan ibu dari dua anak yang masih kecil-kecil, membuat Intan Nuraini rela mengorbankan pekerjaannya sebagai seorang pesinetron. Apa kabarnya sekarang setelah lama vakum? Sudah tujuh tahun lamanya Intan Nuraini berumah tangga. Ada banyak hal yang sudah dipelajarinya. Salah satunya, belajar untuk membagi cinta dan kasih sayang untuk anak dan suami agar tak ada yang cemburu. Bahkan, ia rela rehat sejenak dari dunia sinetron demi tujuan itu. Wanita yang tahun ini genap 33 tahun itu mengungkapkan bahwa dirinya sengaja “cuti” dari pekerjaannya karena memikirkan anak-anaknya. “Kemarin ada tiga tawaran film, meskipun kalau dipikir-pikir, kan, lumayan untuk nambah tabungan, tapi aku melihat anak-anakku lagi. Yang k e c i l baru dua tahun, yang gede sekarang lima tahun dan lagi kritiskritisnya. Kemarin juga dia baru aja nanya pertanyaan yang bikin aku terenyuh,” cerita Intan saat ditemui di Plataran Dharmawangsa, Jakarta Selatan, belum lama ini. Anak Intan yang paling besar, Alrazi Rabbani Azwa, tiba-tiba bertanya apa itu Allah dan di manakah letak neraka.

Kaget karena putranya tiba-tiba menanyakan hal itu, bintang sinetron Catatan Hati Seorang Istri itu pun mencoba menjelaskan semampunya. Namun karena hal itulah, ia makin merasa yakin untuk cuti sejenak dari aktivitasnya. “Karena anak sudah mulai kritis banget. Aku merasa kayaknya enggak bisa kalau bukan orangtuanya sendiri yang mendampingi mereka. Jadi ya kalau banyak yang tanya, Kok Intan sekarang jarang muncul? Ya tidak lain dan tidak bukan karena anak.” Tapi hal itu sejatinya sulit bagi Intan. Apalagi sejak awal, ia bisa eksis sebagai publik figur karena aktif membintangi sinetron. Karena kadang dilanda rindu untuk syuting, Intan sering berusaha membujuk putranya dengan iming-iming hadiah. “Aku terakhir masih suka nakal dan bilang ke anak sulungku yang memang suka hal-hal yang berbau mobil, Mama boleh ya syuting lagi? Kan supaya kita bisa beli mobil yang bagus. Eh, dia bilang, Ma, aku enggak mau semua mobil yang bagus. Aku maunya Mama ada di rumah. Ya sudah, deh.” Meski memutuskan untuk berhenti syuting, Intan tak bisa langsung melepaskan dunia keartisan. Pasalnya, ia pun harus menjaga nama dan eksistensinya agar tak tenggelam. Apalagi sekarang semakin banyak artis baru yang berdatangan. Akhirnya, aktris jebolan GADIS Sampul 2001 itu hanya memilih pekerjaan yang terbilang santai seperti talkshow dan pemotretan. “Jadi biar enggak hilang begitu aja.”

Baca Juga  Perkenalan Diri Dalam Bahasa Inggris untuk Interview

Jarang Bilang Tidak

Ada banyak hal baru yang dipelajari Intan semenjak mengasuh dua anaknya. Misalnya saja, ia harus membebaskan anaknya belajar dan bereksplorasi dengan lingkungan sekitarnya. Padahal, sebagaimana ibu-ibu lainnya, kadang ada perasaan takut dan cemas kalau melihat anak berkeliaran dan melakukan hal-hal yang terkesan berbahaya di mata ibu. “Misalnya kayak megang kucing liar. Aku, kan, bukan pecinta binatang. Di rumah pun enggak pernah pelihara binatang karena takut bulunya bisa masuk ke hidung atau ke manamana. Tapi ternyata penting bagi kita untuk membolehkan. Ya sudah, sambil deg-degan, aku bolehkan. Dia megangnya sembarangan, diremet gitu. Kita ajarin, pegangnya bukan begitu.” Selain berinteraksi dengan hewan, anaknya juga mulai gemar “mengganggu” pekerjaan ibunya dengan memegang barang ini dan itu. “Aku kan suka endorse. Dia suka ikutikutan. Meleng sedikit, dia sudah pegang kameranya. Aku ingat enggak boleh bilang “jangan”. Dan ya sejak itu kalau aku butuh orang buat fotoin, aku bisa minta tolong dia. Dan ternyata hasilnya lumayan,” tukas Intan bangga. Kalau si kakak sudah mulai pintar mengeksplorasi lingkungan sekitar, bagaimana dengan perlakuannya ke adik kecilnya? Apakah anak sulung Intan pernah dilanda cemburu karena kehadiran sang adik? Ternyata, sebelum si sulung sempat menunjukkan tanda-tanda kecemburuan, Intan sudah mengantisipasinya dengan mengajak suami bekerja sama. Yang terpenting, Intan dan suami sebisa mungkin harus berlaku adil dengan rata membagi waktu serta kasih sayang kepada anakanaknya. “Pas adiknya belum lahir, aku bilang ke Razi kalau anak mama bukan adiknya saja, tapi dia juga.

Baca Juga  Film Bokeh Full Bokeh Lights Bokeh Video 2023

 

Jadi jangan cemburu. Lalu pas lahiran, kan, banyak kado untuk adiknya, aku bilang ke suami supaya beli kado juga buat kakaknya. Bagaimana caranya deh supaya enggak ada celah buat iri-irian.” Nah, dua anaknya sudah mendapat cinta dan perhatian yang adil dari Intan sehingga tak pernah merasa cemburu atau saling melempar rasa iri. Lalu masih tersisakah cinta dan perhatian Intan untuk sang suami? Tentu saja. Caranya, “Kita saling menjaga romantisme, harus pacaran, paling enggak sebulan sekali kita makan atau nonton berdua. Kalau enggak sempat, ya cukup dengan manggil sayang atau beb. Itu penting lho. Bisa bikin hati kita berasa dikilik-kilik, ha-ha-ha.” Selama ini, hubungan Intan dan suaminya, Donny Azwan Putra memang jauh dari terpaan gosip miring. Sejak menikah tahun 2011 silam, keduanya selalu terlihat adem ayem dan penuh cinta. Setiap ada perayaan atau hari jadi, suaminya pun tak pernah lupa memberi kejutan manis. Saat keduanya merayakan hari ulang tahun pernikahan yang keenam pun, Donny menghadiahi Intan sekotak bunga warna pink yang terlihat begitu romantis. Melihat betapa romantisnya mereka berdua, tak jarang banyak orang yang menanyakan apakah keduanya akan kembali menambah momongan. “Rencana nambah momongan belum bisa aku jawab karena yang kecil masih dua tahun, masih harus diperhatikan terus. Aku juga masih banyak kegiatan jadi brand ambassador gitu. Kalau hamil, kan, bisa memengaruhi pekerjaan juga.” Wah, semoga harmonis selalu ya, Intan!

Baca Juga  vegeta herbal anggur
Tech.id Media ( Aldy )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^