Otomotif

Alamat CarFix Jogja

Follow Kami di Google News Gan!!!

Alamat CarFix Jogja 

Ada yang menarik ketika kami berkunjung ke Daerah Istimewa Yogyakarta. Ya, ada workshop bernama CARfix di daerah Bantul, Yogyakarta, yang ditujukan sebagai wadah untuk memperbaiki mobil. Tujuan utamanya didirikan untuk menangkap peluang bagi kendaraan yang telah melewati ‘warranty periode’ authorized dealer. Dan inilah salah satu workshop berkonsep one stop service yang merupakan afiliasi dari Nasmoco Group.

alamat-carfix-jogja

Bahkan didukung sistem database customer yang terintegrasi di semua jaringan store yang memungkinkan service yang akurat sesuai riwayat kendaraan. “CARfix berada di bawah naungan PT Meka Adipratama serta memulai membangun brand CARfix di Semarang pada 2003 silam. Sementara CARfix Yogyakarta beroperasi sejak 2014 lalu. Selebihnya, CARfix juga berada di kota Solo. Hingga saat ini kami sudah memiliki total 6 cabang CARfix,” ujar Widijarto, General Manager PT Meka Adipratama. CARfix menyediakan layanan jasa service dan sparepart semua merek mobil. Meliputi ban, oli, aki, shock absorber, spooring dan balancing, tune-up, servis rem, elektrikal, kopling dan overhaul.

Baca Juga  Pengalaman Mengendarai Avanza Matic Grand New Veloz

 

Dan menariknya semua servis dan spare part terjamin kualitasnya dan bergaransi. Salah satu keunggulannya bagi konsumen yang memperbaiki kendaraan di workshop CARfix, akan mendapatkan perlakuan khusus. Misalnya, setelah dua hari service akan dikontak customer care officer untuk berikan feedback. Konsumenn yang melakukan servis rutin, tune-up dan servis pengereman berhak mendapatkan garansi selama 7 hari. Sementara overhaul mesin dan spooring bergaransi hingga 30 hari. Jangan khawatir jika Anda tak bisa kunjung ke workshop lantaran kesibukan yang luar biasa. Pasalnya CARfix menyediakan layanan Home Service dengan jangkauan layanan maksimum radius 60 kilometer dan tidak dikenakan biaya kunjungan. “Khusus untuk para member komunitas, kita perlakukan program ‘membership’ dengan banyak keuntungan.

 

Contohnya diskon 50 persen untuk spooring, 20 persen jasa servis, 10 persen pembelian oli Shell dan gratis cek angin nitrogen,” tambah Widi. CARfix juga memiliki visi dan misi layaknya workshop sejenis. “Visi dan misi menjadi jaringan retail suku cadang dan servis otomotif terpercaya di Indonesia yang diperkuat dengan database customer dan layanan servis berbasis platform digital,” promo pria murah senyum ini. Jadwal operasi CARfix dari hari Senin-Minggu mulai dari jam 08.00 hingga pukul 18.00. Bahkan hari libur nasional pun tetap buka. Namun setiap tanggal 1 Januari, Hari Raya Idul Adha dan Idul Fitri workshop ini tidak melayani kastemer.

Baca Juga  Bengkel Modifikasi Mobil Surabaya

 

CARfix Jogja
Jl. Ringroad Selatan Tamantirto Kasihan, Bantul Yogyakarta
Telp. (0274) 4342941

Tech.id Media ( Aldy )
Latest posts by Tech.id Media ( Aldy ) (see all)
Baca Juga  Kaca Film Terbaik agar Mobil Tidak Panas

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Hy Guys

Tolong Matikan Adblock Ya. Situs ini biaya operasionalnya dari Iklan. Mohon di mengerti ^^